SuaraJabar.id - Jelang kick off pertandingan Liga 1 2022-23 antara Arema vs Persib, para penggawa Maung Bandung tampak naik mobil Barakuda kepolisian untuk sampai ke Stadion Kanjuruhan.
Dalam video yang diunggah Instastory akun Instagram resmi Persib @persib, tampak para pemain harus naik ke dalam mobil Barakuda dari tempat mereka menginap.
Pada unggahan berikutnya juga tampak para pemain dan staf pelatih Persib saat berada di dalam mobil Barakuda.
Saat tiba di Stadion Kanjuruhan, Malang, tampak sejumlah pemain seperti Ciro Alves terlihat tak enak harus naik ke mobil barakuda untuk tiba di stadion.
Baca Juga: Beckham Putra Nugraha Bertekad Menang di Laga Persib vs Arema FC, Motivasinya Karena Ini
Dalam unggahan itu juga terlihat sejumlah aparat kepolisian bersenjata lengkap tampak mendampingi pemain Persib yang turun dari mobil Barakuda.
Sebelumnya, Jelang pertandingan melawan Arema, penggawa Persib, Marc Klok mengakui bahwa ia dan rekan-rekannya akan mengusung misi cukup sulit di markas Arema.
Dikatakan oleh pemain Timnas Indonesia itu bukan perkara mudah untuk melawan Arema di Stadion Kanjuruhan di depan ribuan Aremania.
Meski begitu Klok tetap optimis, tim Maung Bandung akan bisa menorehkan hasil positif.
“Saya tahu main di sini tidak mudah, banyak fans, tapi semoga kondisinya membuat kami bisa menang,” ucap Klok mengutip dari laman resmi Persib.
Baca Juga: Laga Persib Bandung vs Arema FC Jadi Ajang Duel Strategi Dua Pelatih Anyar
Ditegaskan oleh Klok, ia dan rekan-rekannya telah siap menghadapi tekanan yang akan diberikan suporter tuan rumah.
Namun, Klok tetap berharap, usahanya bersama seluruh skuad yang dibawa ke Malang, dapat berbuah manis.
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
Lisa Mariana Dipolisikan, Ini 5 Fakta Terbaru Kasusnya dengan Ridwan Kamil
-
Penangkapan Berujung Ricuh, Ini Kronologi 3 Mobil Polisi Dibakar Massa di Pondok Ranggon
-
Wanita Ini Kehilangan Sepeda di Parkiran MRT, Publik Soroti Ruwetnya Pelaporan Kehilangan ke Polisi
-
Marc Klok Sebut Duel Lawan Bali United Bak Laga Final, Bobotoh Jadi Penguat
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura