SuaraJabar.id - Bank Jabar Banten (BJB) diminta menjadi mitra strategis bagi pengusaha pemula sehingga bisa melahirkan pengusaha baru yang akhirnya dapat mendongkrak pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Garut
Hal itu diungkapkan Bupati Garut Rudy Gunawan usai peresmian Kantor Cabang Pembantu (KCP) Cikajang Bank BJB, Senin (26/9/2022).
"Terlebih adalah Bank Jabar bisa menjadi mitra yang strategis bagi pengusaha-pengusaha pemula, pengusaha-pengusaha baru yang baru start up," kata Rudy Gunawan.
Ia menuturkan BJB merupakan bank milik pemerintah daerah Provinsi Jawa Barat yang bisa menjadi bank paling baik di antara bank-bank daerah lainnya, juga bisa bersaing dengan bank Badan Usaha Milik Negara (BUMN) lainnya.
Ia mengapresiasi Bank BJB Cabang Garut yang sudah membuka layanan, khususnya di Kecamatan Cikajang dan menjadikan BJB sebagai perantara untuk hidup yang lebih baik bagi masyarakat.
"Saya berharap bahwa dengan adanya perbankan ini, apalagi bank Jabar bisa kompetitif dengan bank-bank lain, terutama dari sisi pelayanan," katanya.
Bupati menyampaikan masyarakat di Kecamatan Cikajang merupakan masyarakat yang mempunyai tingkat pendapatan tinggi di Kabupaten Garut.
Hasil laporan perputaran uang di Pasar Cikajang, kata dia, merupakan pasar kedua di Kabupaten Garut yang memiliki omzet paling besar setelah Pasar Ciawitali.
"Saya berharap di Cikajang menjadi bagian dari penguatan ekonomi, dan penguatan ekonomi yang utama itu adalah orang tidak perlu nyimpan uang di rumah," katanya.
Baca Juga: Harapan Para Bos Sawit di 100 Hari Kerja Mendag Zulkifli Hasan
Pimpinan Cabang Bank BJB Garut, Mochammad Indra mengatakan tahun 2022 Bank BJB Cabang Garut membuka pelayanan di Cikajang agar lebih baik dan kantor yang lebih representatif.
"Seiring dengan perkembangan yang terus jauh lebih baik tentunya mudah-mudahan perekonomian khususnya di Kecamatan Cikajang ini menjadi lebih baik lagi," katanya. [Antara]
Berita Terkait
-
Pengusaha Industri Tembakau Protes Tak Dilibatkan Pemerintah Soal Kebijakan Rokok Baru
-
Sri Mulyani Naikkan PPN Menjadi 12%, Pengusaha Kritisi Kebijakan
-
IKF BCA Jadi Ajang Pertukaran Ide Bisnis dari Para Pengusaha
-
Profil Haksono Santoso Pengusaha Timah yang DPO dan Diburu Interpol
-
Apa Pekerjaan Asli Yudha Arfandi? Eks Tamara Tyasmara Ngakunya Pengusaha Batu Bara, Eh Ternyata ...
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024