SuaraJabar.id - Pengacara Kondang Hotman Paris mengatakan ia dan timnya bertekad untuk memajukan pariwisata di Pangandaran, Jawa Barat. Hal itu diungkapkan Hotman Paris saat bertemu Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil pada Minggu (16/10/2022).
Hotman Paris menyatakan salah satu upaya untuk memajukan pariwisata di Pangandaran adalah dengan membangun Beach Club.
"Bahkan rencana membangun Beach Club di Pantai Pangandaran," kata Hotman Paris dikutip dari Instagram pribadinya.
Ridwan Kamil sendiri menyambut baik rencana Hotman paris membangun Beach Club di Pangandaran itu.
"Biar ekonomi pariwisata bangkit. Hatur nuhun, ditunggu," kata Ridwan Kamil.
"Nanti kalian akan bertemu Hotman berdansa di Pantai Pangandaran," sambung Hotman Paris.
Ia kemudian mengatakan Jawa Barat maju dengan bapak gubernur yang ganteng.
Hotman tak merinci apakah Beach Club yang bakal ia bangun di Pangandaran memiliki konsep yang sama dengan Atlas Beach Festival di Canggu, Bali.
Sebelumnya, Hotman Paris menyebut Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mirip dengan Presiden Republik Indonesia pertama, Ir Soekarno.
Baca Juga: Aduh Pusing Gua, Hotman Paris Nggak Kebayang Tiga Kali Kawin Cerai
Hal itu diungkapkan Hotman Paris dalam video kunjungannya ke Kota Bandung pada Minggu (16/10/2022) yang ia unggah di akun Instagram miliknya.
Dalam video tersebut terlihat, Ridwan Kamil mengendarai sedan atap terbuka atau cabriolet dan Hotman duduk di sebelahnya. Mereka bedua kemudian berbincang bincang sambil berkendara di ruas jalan Kota Bandung.
"Beliau ini mirip dengan Presiden pertama kita, Pak Soekarno. Sekolahnya di ITB (Institut Teknologi Bandung), insinyur arsitek," kata Hotman Paris.
Hotman Paris kemudian bertanya pada Ridwan Kamil mengapa para arsitek selalu sukses di bidang politik.
Ridwan Kamil kemudian menjawab pertanyaan Hotman Paris. Ia mengatakan dari dulu para arsitek dilatih berimajinasi.
"Berimajinasi membangun bangunan, gedung, sekarang berimajinasi mencari solusi membangun kesejahteraan masyarakat," kata Ridwan Kamil.
Tag
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Program Bupati Rudy Susmanto Sentuh Masjid Kecamatan, Jaro Ade Titipkan Bantuan Rp100 Juta
-
Ustaz Abdul Somad Hadiri Isra Miraj di Kabupaten Bogor 24 Januari, Pemkab Siapkan Jamuan Ini
-
Perkuat Pemberdayaan Desa, BRI Kembali Raih Penghargaan di Puncak Hari Desa Nasional 2026
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 80 Kurikulum Merdeka
-
Bogor Memanas! Ratusan Sopir Angkot Geruduk Balai Kota, Tuntut Kejelasan Nasib 'Si Hijau'