SuaraJabar.id - Begal berkedok geng motor kembali beraksi di Kabupaten Bandung Barat (KBB). Korbannya adalah dua orang pelajar yang harus kehilangan sepeda motornya.
Aksi pembegalan itu terjadi pada Senin (21/11/2022) di Kampung Ciwangun, Desa Cihanjuang Rahayu, Kecamatan Parongpong, Bandung Barat sekitar pukul 14.30 WIB.
Aksi dua pelaku yang merampas sepeda motor korban itupun terekam CCTV dan viral di media sosial. Salah satu terduga pelaku nampak mengenakan jaket yang identik dengan salah satu geng motor.
Kapolsek Cisarua AKP Iim Abdurochim membenarkan aksi pembegalan yang dilakukan di siang bolong itu. Dia mengatakan terduga pelaku berdasarkan rekaman CCTV berjumlah dua orang.
Baca Juga: Mengenal Sosok Zakir Naik, Pendakwah Kontroversial Dikabarkan Bakal Isi Ceramah di Piala Dunia 2022
"Betul ada kejadian tersebut (pembegalan)," kata Iim saat dihubungi Suara.com pada Selasa (22/11/2022).
Berdasarkan laporan yang diterimanya, ungkap Iim, kasus pembegalan itu bermula ketika korban yang merupakan pelajar itu dalam perjalanan pulang usai membeli kuota di kawasan Terminal Parongpong.
Kemudian saat di jalan yang sepi kedua terduga pelaku memepet dan menghentikan korban. Iim membeberkan, pelaku mengancam korban menggunakan senjata tajam dan benda menyerupai pistol.
"Kemudian yang satu lagi menodongkan pisau ke korban. Korban takut, turun dari motor dan dibawa kabur ke arah CIC. HP korban juga katanya ada di dalam jok motor," beber Iim.
Pihaknya belum bisa memastikan apakah kedua pelaku merupakan anggota geng motor atau bukan. Meskipun diakuinya salah seorang pelaku terlihat mengenakan jaket berwarna kombinasi biru putih yang diduga merupakan atribut salah satu geng motor. Begitupun penggunaan pistol seperti yang diutarakan korban.
Pihak kepolisian saat ini masih melakukan penyelidikan dan melakukan pengejaran terhadap kedua pelaku pembegalan tersebut.
"Masih didalami. Mudah-mudahan cepat terungkap," ucapnya.
Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki
Berita Terkait
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Fakta Polisi Aniaya Mantan dan Todongkan Pistol Ternyata Positif Narkoba
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura