SuaraJabar.id - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil merespon adanya aksi penghadangan terhadap kendaraan pengangkut bantuan untuk korban gempa Cianjur. Ia bahkan menyerahkan warga yang akan menyerahkan bantuan untuk meminta pengawalan kepolisian.
"JIKA ADA GANGGUAN OKNUM, Saat memberikan bantuan kepada para pengungsi bisa hubungi kepolisian via No hape Bpk Kapolda Jabar 082128667356," tulis Ridwan Kamil dalam akun Instagram pribadinya, Kamis (24/11/2022).
Ridwan Kamil juga memberikan solusi bagi korban gempa Cianjur yang belum mendapatkan bantuan.
"Jika masih ada yang belum terbantu, silakan bantu jadi relawan jempol demgan mengontak hotline 115 dan 117, atau via akun @jabarquickresponse," tulisnya.
Baca Juga: Pelajar Tendang Nenek di Jalan karena Iseng, Kang Emil: Pintar Saja Tidak Cukup
Sebelumnya, beredar video yang memperlihatkan adanya sejumlah orang yang menghadang kendaraan pengangkut bantuan bagi korban gempa Cianjur.
Orang tersebut juga diduga merupakan korban gempa Cianjur yang daerahnya belum mendapat bantuan logistik makanan dan obat-obatan.
Dalam beberapa video terlihat, beberapa oknum warga itu menghadang kendaraan pengangkut logistik dan meminta mereka untuk menurunkan beberapa kardus logistik di daerah tersebut karena ada warga yang belum mendapat bantuan.
"Cuman satu atau dua, gak akan semuanya, seikhlasnya aja," ujar seorang oknum warga dalam video yang diunggah akun Instagram @dedeinoen, Kamis (24/11/2022).
"Sabar pak, sebentar lagi BNPB ke sini," ujar pengemudi kendaraan pengangkut bantuan untuk korban gempa Cianjur.
Baca Juga: Endusan K9 Temukan Titik Sumber Bau Diperkirakan Korban Tertimbun Longsoran gempa Cianjur
Sementara itu, Presiden Joko Widodo menjelaskan mengapa bantuan untuk korban gempa Cianjur belum merata.
Berita Terkait
-
7 Fakta Kasus Dokter PPDS Priguna Anugerah Pratama: Perkosa Korban Usai Dibius hingga Mau Bunuh Diri
-
Lisa Mariana Tunda Jumpa Pers, Bukannya Dapat Simpati Malah Kena Body Shaming
-
Profil Priguna Anugerah Pratama, Dokter PPDS Tersangka Pemerkosaan Diduga Kelainan Seksual
-
Lisa Mariana Dibandingkan dengan Istri Ridwan Kamil, Kerabat Tak Terima: Cantikan Lisa Lah
-
Lebaran Sudah Lewat, Kapan KPK Periksa Ridwan Kamil dalam Kasus Dana Iklan BJB?
Tag
Terpopuler
- Pemilik Chery J6 Keluhkan Kualitas Mobil Baru dari China
- Profil dan Aset Murdaya Poo, Pemilik Pondok Indah Mall dengan Kekayaan Triliunan
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
Pilihan
-
Bodycharge Mematikan Jadi Senjata Rahasia Timnas U-17 di Tangan Nova Arianto
-
Kami Bisa Kalah Lebih Banyak: Bellingham Ungkap Dominasi Arsenal atas Real Madrid
-
Zulkifli Hasan Temui Jokowi di Solo, Akui Ada Pembicaraan Soal Ekonomi Nasional
-
Trump Singgung Toyota Terlalu Nyaman Jualan Mobil di Amerika
-
APBN Kian Tekor, Prabowo Tarik Utang Baru Rp 250 Triliun
Terkini
-
Modal Semangat dan Keberanian, Suryani Buktikan Perempuan Bisa Naik Kelas
-
Lucky Hakim Liburan ke Jepang Tuai Kritik, Dedi Mulyadi Sentil Soal Etika Pejabat!
-
Cari Titik Temu, Bupati Bogor Ajak Duduk Bersama Bahas Isu Viral Kades Minta THR
-
BRI Terapkan Prinsip ESG untuk Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
BRI Berikan Tips Keamanan Digital: Waspada Kejahatan Siber Saat Idulfitri 1446 H