SuaraJabar.id - Kemacetan terjadi di Jalan Raya Cipatat, Desa Citatah, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat (KBB), akibat tergulingnya satu unit truk tangki bermuatan minyak sawit, Minggu (7/4/2024) dini hari.
Selain terjadi kepadatan dan kemacetan cukup panjang, sejumlah pengendara, terutama pemotor, harus ekstra hati-hati karena licinnya Jalan Raya Cipatat akibat tumpahan minyak.
Salah seorang pemudik roda dua dari Bogor yang akan menuju Garut, Ade Sofian mengatakan tumpahan minyak ke jalan raya membuatnya harus ekstra hati-hati saat melintasi lokasi tergulingnya truk.
Baca juga:
Baca Juga: Keunikan Rest Area di Cirebon, Disediakan Tenda untuk Pemudik hingga Pangkas Rambut Gratis
"Dari Bogor mau ke Garut, lumayan licin banget sangat menghawatirkan bagi pengendara. Antisipasi jalan pelan-pelan saja paling lewat pinggir ikuti instruksi dari kepolisian sama dibantu warga setempat juga," ucapnya.
Sama seperti Ade, Rahmat pemudik yang menggunakan roda juga harus berhati-hati saat melintasi lokasi tergulingnya truk tanki tersebut. Selain itu, kondisi jalan juga menjadi macet dari arah Cianjur menuju Bandung.
Menurut Rahmat, sebelumnya dia tidak mengetahui adanya kecelakaan truk tanki pembawa minyak sawit, pasalnya lalu lintas mengalami kemacetan cukup panjang.
"Dari sana macet kirain ada apa ternyata ada truk tanki pembawa minyak sawit terguling, jadi kondisi lalu lintas tersendat lumayan macet," katanya.
Baca juga:
Baca Juga: Catat! Mudik Aman Tanpa Panik: Bensin Habis di Tasikmalaya? Hubungi Nomor Ini!
Saat melintasi jalan yang terkena tumpah minyak, Rahmat berusaha mengikuti instruksi yang diberikan oleh pihak kepolisian, agar kendaraannya tidak tergelincir.
Berita Terkait
-
Kang Dedi Mulyadi Ngomel Lihat Jemuran CD di Pinggir Jalan, Ya Allah Enggak Kira-kira
-
Tukang Parkir SMP Beri Pesan Menohok ke Dedi Mulyadi: Jangan Cuma Ingin Terpilih
-
Didatangi Nenek Berhijab Pink dari Jauh, Dedi Mulyadi Syok : Cari Duda Sampai Sini?
-
Siapkan Rp 20 triliun, Kang Dedi Mulyadi Akan Aktifkan 11 Jalur Kereta Api di Jabar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura