SuaraJabar.id - Persib Bandung sukses menutup putaran pertama Liga 1 dengan hasil imbang. Melakoni laga tunda pekan ke-12 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Selasa (7/1/2025), Maung Bandung menyudahi laga dengan skor 1-1.
Di laga tersebut Bali United unggul lebih dulu di menit 47 babak kedua lewat gol Rahmat Arjuna. Namun kemenangan tuan rumah yang sudah di depan mata kandas jelang laga usai.
Persib menyeimbangkan papan skor menjadi 1-1 lewat gol Gustavo Franca di menit 90+3.
Dengan tambahan satu poin Persib bertengger di puncak klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi 39 poin. Hasil imbang tersebut sekaligus memastikan Persib sebagai satu-satunya tim yang tidak terkalahkan di putaran pertama.
Pelatih Persib, Bojan Hodak berharap Maung Bandung bisa terus bertahan di puncak klasemen hingga akhir musim. Selain ingin mematahkan stigma tim juara paruh musim sulit juara, pelatih asal Kroasia itu ingin mempertahankan gelar.
"Banyak hal yang sebelumnya kami tidak pernah lakukan. Jadi, saya berharap kita akan mencoba untuk back to back juara," kata Hodak dikutip dari laman resmi klub, Rabu (8/1/2025)
Dia mencontohkan sejak kedatanganya ke Persib, banyak yang bilang sulit pelatih asing membawa juara Maung Bandung. Namun dia berhasil mematahkannya, dari posisi 16 klasemen saat itu hingga menjadi juara Liga 1 2023/2024
"PERSIB juga tidak pernah mengalahkan Bali United, lalu kami bisa mengalahkan Bali United (semifinal musim lalu)," pungkasnya.
Baca Juga: Klasemen Liga 1: Tidak Terkalahkan, Persib Bandung Tutup Putaran Pertama di Posisi Puncak
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Ada Apa? Dedi Mulyadi ke Ruang Kerja Kepala Kejari Purwakarta
-
Gaji Tambang Cuma Rp80 Ribu Sehari? Dedi Mulyadi Beri Kompensasi 9 Juta
-
Pertemukan 12 Negara, 4th IICF 2025 Pecahkan Rekor MURI untuk "Semarak Nandak Ondel-Ondel Betawi"
-
3 Nyawa Melayang di Pendopo Garut: Kasus Pernikahan Anak Gubernur Jabar Mandek?
-
Pakar ITB Ungkap Proses Rumit dan Mahal di Balik Sumber Air Industri AMDK