SuaraJabar.id - Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi menyatakan akan menolak parsel Lebaran untuk dikirimkan pada dirinya sebagai gubernur berupa makanan yang menurutnya lebih baik diberikan pada masyarakat yang membutuhkan.
Dedi menjelaskan, parsel yang akan diberikan ke warga yang membutuhkan bisa berupa paket dengan nominal Rp150.000. Kemudian paket tersebut diserahkan langsung kepada warga yang membutuhkan di sekitar lingkungannya.
"Kirimkan parsel ke warga berupa paket nilainya Rp150.000, antarkan ke tetangga, teman-teman yang kurang mampu di lingkungannya," kata Dedi di Bandung, Kamis (20/3/2025), seperti dimuat ANTARA.
Pemberian paket tersebut akan meringankan beban warga apalagi saat menghadapi Lebaran.
Baca Juga: Polres Cianjur Buka Posko Penitipan Rumah dan Kendaraan Selama Mudik
Dedi menyebut, parsel yang diberikan kepada dirinya akan kurang bermanfaat.
"Ini kan bagus, kalau ada 100 orang yang kirim ke saya, misalnya mereka bisa memberi 10 orang berarti sudah ada 1.000 orang yang bisa dibantu. Dibandingkan ditumpukin di tempat saya enggak ada yang makan," ungkapnya.
Dedi kemudian memberikan pesan kepada masyarakat apabila ingin memberikan parsel kepada gubernur, cukup berisi tulisan selamat Idul Fitri ditambah catatan laporan sudah memberikan paket kepada warga kurang mampu.
"Sampaikan ucapan Lebaran ke gubernur dalam bentuk kertas saja dikasih tulisan, 'Pak Gubernur Selamat Hari Raya Idul Fitri, titipan parselnya sudah saya berikan kepada Mak Acah, Mak Imih, Mak Inah', dan seterusnya. Sebutkan saja namanya," tutur Dedi.
Dedi Mulyadi Pastikan Kondisi Jalan Jalur Mudik di Wilayah Jawa Barat Bagus
Baca Juga: Sepeda Motor Bukan Kendaraan Ideal untuk Mudik, Ini Penjelasannya
Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi memastikan kondisi jalan di jalur mudik dalam keadaan baik sebelum musim arus mudik Hari Raya Idul Fitri untuk kenyamanan masyarakat yang melakukan perjalanan mudik di wilayah Jabar.
Berita Terkait
-
Menag Nasaruddin: Sekaya Apa pun Bangsa Kita, Kalau Tak Rukun dan Tentram Tak Ada Artinya
-
Antipanik, 7 Tips Menjaga Barang saat Mudik Naik Transportasi Umum agar Tetap Aman
-
Persiapan Perjalanan Jauh dengan Motor: Pentingnya Perawatan dan Keamanan
-
Menag Nasaruddin Umar: Ada Potensi Lebaran Serentak 31 Maret 2025
-
Mudik Pantura 2025: Daftar Posko dan Tim Tanggap Darurat Siaga Lengkap dengan Lokasinya
Terpopuler
- Pabrik Nikel PT GNI Asal China yang Diresmikan Jokowi Terancam Tutup Total
- Ketua Pemuda Pancasila Larang Anggota Minta THR ke Masyarakat atau Pelaku Usaha
- Setampan Yamaha XMAX tapi Harga Sekelas Ninja ZX-25R: Ini Skutik Premium Baru dari Honda
- Harga Setara Nmax: Ini 5 Rekomendasi Mobil Bekas SUV Murah per Maret 2025
- Seharga Motor 125cc: Ini 5 Opsi Mobil Bekas yang Mewahnya Sekaliber Innova per Maret 2025
Pilihan
-
Didesak Mundur dari Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Tebal telinga
-
Sirkus! Pundit Belanda Kritik Tajam Timnas Indonesia dan Debut Buruk Kluivert
-
Bak Langit dan Bumi! Timnas Indonesia Targetkan Lolos, Jepang: Kami Mau Juara Piala Dunia
-
Senyum Ngenyek Pelatih Arab Saudi Pasca Timnas Indonesia Dipermak Australia
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia On Fire Lawan Bahrain: Kemenangan di GBK Harga Mati!
Terkini
-
Polresta Cirebon Siapkan Bus Mudik Gratis Tujuan Semarang, Kuota Cuma 150 Orang
-
Pengelola Tol Cipali: 15 Ribu Kendaraan Melintas dari Arah Jakarta Menuju Cirebon
-
Polrestabes Bandung Usut Pembakaran Kantor Hana Bank Dago
-
Mudik Lebaran: Antisipasi Lonjakan Arus Kendaraan, Polres Cirebon Kota Tutup 40 Titik Putar Balik
-
KAI Daop 2 Bandung Prediksi Puncak Arus Mudik H-3 Lebaran