SuaraJabar.id - Nasib lelaki bernama Nasib di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, terbilang nahas. Ia tepergok warga saat hendak mencuri. Saking panik, ia mencoba melarikan diri tapi justru kecebur tangki septik atau tempat pembuangan kotoran manusia.
Tak hanya itu, ketika terjebak di dalam tangki septik, Nasib secara mudah diringkus aparat Polsek Setu Polres Metro Bekasi.
Peristiwa warga Bojong Rawalumbu yang ditemukan tercebur di dalam tangki septik warga Kampung Serang, Desa Taman Rahayu, Kecamatan Setu, itu terjadi pada hari Senin (18/3/2019).
Kapolsek Setu Ajun Komisaris Wahid Key mengatakan, peristiwa ini diketahui saat anggotanya tengah melakukan patroli kewilayahan sekitar pukul 00.30 WIB. Seorang warga melapor adanya dugaan pelaku pencurian yang terjebak di dalam tangki septik.
Baca Juga: Heran, 29,5 Persen Pemilih Belum Tahu Tanggal Nyoblos Pemilu 2019
"Jadi saat itu warga bernama Saipudin melihat pria memasuki pekarangan rumahnya. Dia langsung berteriak ada maling,” kata Wahid, Selasa (19/3/2019).
Warga yang mendengar teriakan Saipudin langsung ramai datang dan berusaha mengejar lelaki diduga malin.
"Setelah dicari beramai-ramai oleh warga, pria ini ternyata bersembunyi di dalam tangki septik," ungkap Wahid.
Polisi yang mendapatkan laporan langsung mendatangi lokasi. Nasib kemudian dievakuasi oleh polisi dibantu anggota Koramil Setu.
"Dia mengaku warga Bojong Rawalumbu, dia tidak berani keluar karena takut sudah diteriaki maling," ungkap Wahid.
Baca Juga: BPN Sebut Gelar Bapak Pembangunan Desa ke Jokowi Skenario Kepentingan Elite
Saat diinterogasi, Nasib mengaku tidak sedang melakukan apa-apa saat dipergoki masuk ke pekarangan rumah warga.
"Dia saat itu tidak mengaku sedang melakukan apa-apa, tapi kami tetap mengamankannya ke kantor Polsek Setu," jelas dia.
Polisi juga menyita sepeda motor milik korban yang diletakkan di semak-semak tidak jauh dari lokasi. Polisi juga tidak menemukan barang-barang hasil curian, lantaran pria tersebut diduga belum sempat beraksi.
"Kami tetap amankan di polsek, laki-laki ini diduga belum sempat beraksi, karena panik dia akhirnya bersembunyi di dalam tangki septik.”
Berita Terkait
-
Viral Lecehkan Pemotor Wanita, "Polisi Cepek" di Bekasi Melotot Tantang Korban: Suruh Polisi ke Mari, Gue Gak Takut!
-
5 Rekomendasi Toko Dessert di Kota Bekasi, Pemilik Sweet Tooth Harus Tahu
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
-
40 Siswa Madrasah Ditetapkan Sebagai Duta Moderasi Beragama
-
Putri Pahlawan Kusumah Atmadja di Usia Senja: Hidup Sendiri, Tinggal di Kontrakan
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024