SuaraJabar.id - Anisa Suci Ardiwibowo, bayi berusia tiga tahun dikabarkan menjadi korban penculikan pada Selasa (9/4/2019). Diduga, aksi peculikan itu terjadi saat Anisa bermain di Masjid Al-Amin, Kompleks Bintara 3, Bintara Jaya, Bekasi Barat, Jawa Barat.
Kasubbag Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing, mengatakan pihaknya masih menyelidiki kasus tersebut. Terkait kasus penculikan ini, polisi sedang mempelajari rekaman kamera pengawas atau CCTV di masjid tersebut.
"(CCTV) sedang kami dalami ya. Untuk sementara baru itu," ujar Erna saat dihubungi, Kamis (11/4/2019).
Berdasarkan rekaman CCTV yang terpasang di Masjid Al-Amin, diduga pelaku penculikan adalah seorang wanita yang terlihat menggendong Anisa di tangga depan Masjid. Kini, rekaman CCTV itu menjadi bahan penyelidikan polisi untuk melacak pelaku penculikan terhadap balita tersebut.
Baca Juga: Surat Suara Jokowi Tercoblos, KPU Belum Mau Hentikan Pemilu di Malaysia
Erna mengatakan, pihaknya telah meminta keterangan dari sejumlah saksi. Saksi tersebut ialah ibu korban bernama Aprilina Lestari.
"Kami masih melakukan penyelidikan mencari saksi-saksi, yang sudah kami periksa adalah saksi ibu daripada korban," jelasnya.
Terpisah, Aprilina pun menyebutkan kronologi penculikan terhadap anaknya itu terjadi sekitar pukul pada pukul 10.00 WIB.
Aprilina menyebut, anaknya mengenakan kaos berwarna coklat dan celana hitam saat terakhir kali terlihat.
"Ada bekas benjolan di bawah dagu, rambut hitam ikal dan tidak mengenakan alas kaki," kata Aprilina kepada Suara.com.
Baca Juga: BPN Terheran Polisi Mau Kawal Pemilih Muda Dari Golput
Berita Terkait
-
Heboh Kasus Ibu Culik Anak Kandung karena Rindu, Netizen Ribut: Kangen Berujung Ancaman Penjara 7 Tahun!
-
Terekam Kamera CCTV, Bocah 4 Tahun Diduga Diculik Tetangga Di Johar Baru
-
137 Siswa di Nigeria Diculik, Begini Nasibnya Usai Tentara Turun Tangan
-
Remuk! Begini Perasaan Kakak Malika usai Tahu Adiknya Diculik Residivis Kasus Pencabulan
-
Korban Penculikan Terbaring Lemas di RS Polri, Malika Diduga Dipukuli Selama Diculik Pemulung
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang