SuaraJabar.id - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengaku merinding ketika memaparkan desain mihrab di Masjid Nabawi di Madinah, Arab Saudi.
Pemaparan disampaikan Ridwan Kamil dalam diskusi membahas kontroversi desain Masjid Al Safar di Bale Asri Pusdai, Bandung, Jawa Barat, Senin (10/6/2019).
Ridwan Kamil memperlihatkan gambar di presentasinya yang memperlihatkan segitiga di puncak dinding mihrab Masjid Nabawi.
"Dan ini yang paling bikin saya merinding. Dinding mihrab Masjid Nabawi di Madinah, lihat di puncaknya. Bentuknya segitiga, ada lingkarannya (di tengah). Ini di masjid nabi, Raudhah bagi yang pernah ke Madinah," jelas Ridwan Kamil.
Baca Juga: Saran MUI Kepada Ridwan Kamil Soal Kontroversi Desain Masjid Al Safar
Kemudian, dia pun menanyakan kepada para jemaah yang hadir, "Apakah ini konspirasi?"
Siapa nyana, sejumlah jemaah terdengar mengamini adanya konspirasi di Masjid Nabawi. "Iya," ujar sejumlah jemaah kompak.
Pun Ridwan Kamil langsung meralat dan menasihati jemaah agar tidak menghakimi serta mendahului sebuah kebenaran.
"Wallahualam, kita jangan mendahului sebuah kebenaran, kurang tabayyun. Jangan langsung menghakimi oleh informasi sepotong-sepotong," tutur Ridwan Kamil.
"Makanya saya senang ada di sini. Mau pulang dari sini, paham atau tidak paham, saya tidak masalah. Yang penting saya sudah menerangkan," terang pria yang karib disapa Kang Emil itu.
Baca Juga: Debat Terbuka Kontroversi Masjid Al Safar, Kang Emil Sekakmat Ustaz Baequni
Meski demikian, reaksi jemaah yang mengamini adanya konspirasi tersebut menuai perhatian warganet, terutama di jejaring sosial Twitter.
"Ngedenger suara cewek pas pak Emil ngeliatin foto yang di Masjid Nabawi apakah ini konspirasi trus si cewek itu teriak "iyaaa..". Di menit 13 lebih 20 detik. "Iya iyaa, iya memang" gitu ceunah," cuit pengguna akun Melvin Purvis @wirawarga.
Sebelumnya, Ridwan Kamil, memberikan penjelasan tentang tuduhan soal simbol illuminati pada Masjid Al-Safar di rest area Jalan Tol Purbaleunyi di km 88. Masjid Al-Safar memang dirancang oleh Ridwan Kamil.
Ia memberi penjelasan itu pada diskusi yang digelar Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Barat, di Bale Asri Pusdai, Jawa Barat, Bandung, Senin (10/6/2019), dengan menghadirkan Ustaz Rahmat Baequni.
Ustaz Rahmat dalam sebuah video yang viral di media sosial sempat menuding desain Masjid Al-Safar mengandung lambang serta simbol illuminati dan menganjurkan orang agar tidak salat di masjid tersebut.
"Demi Allah tidak ada niat apa pun dalam benak saya dalam mendesain masjid, khususnya Masjid Al-Safar, kecuali ingin mendatangkan lebih banyak jemaah yang salat di situ," kata Ridwan Kamil dalam diskusi yang juga dihadiri oleh Ustaz Rahmat itu.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Saran MUI Kepada Ridwan Kamil Soal Kontroversi Desain Masjid Al Safar
-
Ridwan Kamil Jelaskan Polemik Masjid Al-Safar dalam Diskusi di Bandung
-
Kebakaran Pasar Ujung Berung Bandung Hanguskan 62 Kios
-
Pasar Ujungberung Bandung Terbakar, Api Diduga Berasal dari Kios Petasan
-
Gempa Cilacap 5,7 SR Terasa Sampai Bandung dan Yogyakarta
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
Profil Pembeli SPBU Shell di Seluruh Indonesia: Citadel dan Sefas
-
Bareskrim Nyatakan Ijazah SMA dan Kuliah Asli, Jokowi: Ya Memang Asli
-
Gaji Dosen di Indonesia vs Malaysia vs Singapura, Negeri Ini Paling Miris!
-
Bimo Wijayanto Dipilih Prabowo Jadi Bos Pajak Baru, Sri Mulyani: Yang Tabah Pak Suryo!
-
Sah! Sri Mulyani Lantik Bimo Wijayanto dan Djaka Budi Utama jadi Bos Pajak dan Bea Cukai
Terkini
-
Kadis Dinsos Bogor: PSK Enggak Perlu Dikirim ke Sukabumi atau Cirebon, Kita Tampung Sendiri
-
Cianjur Selatan Segera Mekar! Bupati Wahyu Genjot Pembangunan Syarat DOB
-
Blue Matter Trio dan Kinematics Juarai The 5th Papandayan International Jazz Competition 2025
-
Didukung KUR BRI, Pengusaha Sleman Ini Sukses Sulap Kelor Jadi Olahan Pangan Berkhasiat
-
Modus Baru Peredaran Narkoba Terbongkar di Bandara SIM, AG Asal Bogor Bawa 1 Kg Sabu