SuaraJabar.id - Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Watimpres) Agum Gumelar meminta kepada seluruh purnawirawan, khususnya yang tergabung dalam Persatuan Purnawirawan Warakawuri TNI-Polri (Pepabri) kembali bersatu pascasidang putusan sengketa Pilpres 2019 oleh Mahkamah Konstitusi (MK).
"Saya yakin mereka berjiwa besar menerima realita politik. Sudahlah, lupakan perbedaan masa lalu kita bersatu kembali, dihadapan kita ada yang lebih besar membangun bangsa ini menjadi maju dan besar," kata Agum, di Kota Bogor, Jawa Barat, Sabtu (29/6/2019).
Agum, yang menjabat Ketua Umum Pepabri, menjelaskan sudah memberi kebebasan untuk para purnawirawan TNI-Polri memilih capres dan cawapres masing-masing. Namun, hal itu jangan menjadikan purnawirawan terpecah bahkan hingga Pilpres usai.
"Sesuai UU, KPU sudah menetapkan dua calon Pak Jokowi dan Prabowo. Terhadap dua calon ini, para purnawiran yang tergabung dalam Pepabri saya kasih peluang karena mereka punya hak memilih. Silahkan memilih sesuai dengan keyakinan masing-masing jadi bukan terbelah tapi beda pilihan," jelasnya.
Dengan demikian, proses panjang Pilpres 2019 yang diakhiri dengan sidang putusan sengketa oleh MK pada 27 Juni 2019 diharapkan para purnawirawan kembali bersatu dan menjadikan semua ini sebagai pendewasaan dalam sistem demokrasi di Indonesia.
"Dengan itu, maka selesailah sudah. Kalau Pilpres selesai tidak ada lagi perbedaan, bersatu lagi kita menghormati apapun yang menjadi keputusan demokrasi. Itulah upaya yang kita lakukan membuat purnawirawan lebih dewasa berdemokrasi, boleh berbeda memilih tapi bukan terbelah," tandasnya.
Kontributor : Rambiga
Berita Terkait
Terpopuler
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 5 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Kolagen untuk Hilangkan Kerutan, Murah Meriah Mudah Ditemukan
- 6 Hybrid Sunscreen untuk Mengatasi Flek Hitam di Usia Matang 40 Tahun
- 22 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 Oktober: Klaim Pemain 112-113 dan Jutaan Koin
Pilihan
-
Bikin Geger! Gunung Lawu Dilelang jadi Proyek Geothermal, ESDM: Sudah Kami Keluarkan!
-
Uang MBG Rp100 T Belum Cair, Tapi Sudah Dibalikin!, Menkeu Purbaya Bingung
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Kamera Terbaik Oktober 2025
-
Keuangan Mees Hilgers Boncos Akibat Absen di FC Twente dan Timnas Indonesia
-
6 Rekomendasi HP Murah Tahan Air dengan Sertifikat IP, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
7 Tips Merawat Kulkas Supaya Awet dan Tahan Lama
-
Mahasiswa IPB Teliti Joget Sadbor, Ternyata Petani Bisa Kaya dari TikTok!
-
Beda Jauh! Ahli Gizi dan Chef Bongkar Alasan Daging Sapi Impor Lebih Empuk dan Sehat dari Lokal
-
Sambut Gencatan Senjata, Kasih Palestina Siap Bangun Kembali Masjid Istiqlal Indonesia di Gaza
-
Anggota Propam Pakai Mobil Mewah Pelat Palsu, Mau Hindari Tilang Elektronik?