Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Kamis, 19 September 2019 | 17:49 WIB
Ilustrasi begal sepeda motor. (Shutterstock)

Karena takut, korban kemudian turun yang langsung ditendang oleh pelaku hingga terjungkal.

"Pelaku sudah berhasil merebut sepeda motor korban," katanya.

Menjadi korban kejahatan, akhirnya membuat korban memberanikan diri dan berusaha merebut kembali sepeda motor miliknya dengan menghalangi motor sambil berteriak 'Tolong-tolong ada begal'.

Mendengar teriakan korban minta tolong, warga yang berada disekitar itu melakukan pertolongan. Alhasil, pelaku langsung diamankan warga dan melaporkan kepada petugas kepolisian, petugas yang mengetahui hal itu langsung ke lokasi dan membawa pelaku.

Baca Juga: Demi Rayakan Ulang Tahun Anak, Mebi Nekat Begal Motor

Kepada penyidik, pelaku mengakui semua perbuatanya. Bahkan, aksinya itu sudah direncanakan dengan mencari korbanya bocah dibawah umur.

Dari tangan pelaku, petugas mengamankan sebilah pisau dan sepeda motor korban. Akibat perbuatanya, pelaku dijerat dengan Pasal 368 tentang Pemerasan dan Ancaman. Kini, pelaku terancam 9 tahun penjara.

"Kasus ini masih lidik, kita masih mencari informasi apakah pelaku bagian dari komplotan begal atau tidak," katanya.

Kontributor : Mochamad Yacub Ardiansyah

Baca Juga: Masih Pelajar Sudah Jadi Begal Motor Sadis, Penadahnya Ibu-ibu

Load More