SuaraJabar.id - Komedian Nurul Qomar buka suara soal alasannya maju di Pilkada Depok melalui penjaringan bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok yang digelar PDI Perjuangan (PDIP) Kota Depok, Jawa Barat.
Terkait pendaftaran penjarigan di PDI Perjuangan, Qomar sendiri mengakui hingga kini masih merupakan kader dari Partai Nasional Demokrat (Nasdem).
"Alasan saya daftar penjaringan di PDIP, karena PDIP membuka pasar bursa perdaftaran calon wali kota dan wakil, saya ikut daftar, walapun saya kader Partai NasDem," kata Qomar seusai mendaftar penjaringan di kantor DPC PDIP Depok, Jumat (20/9/2019).
Qomas mengaku memiliki visi ke depan untuk membangun Depok yaitu kota tersebut harus jadi pusat budaya dan peradaban masyarakat yang berkarakter agamis, nasionalis dan humanis. Jika lolos dan terpilih nanti, Qomar berjanji akan membangun Depok sesuai visi dan misinya. Lalu membuat master plan pembangunan Kota Depok untuk 25 -50 tahun kedepan.
Baca Juga: Wajah Jokowi Digambar Pinokio, Sekjen PDIP: Ini Tidak Sopan
"Saya akan koordinasi dengan D1, kalau saya jadi D2, nanti, persoalan kita, kita belum punya grand desin, master plan pembangunan kota depok 25-50 tahun ke depan, itu problem. Jadi ada yang banyak salah asuh ini Depok," katanya.
Saat ini Qomar melihat Kota Depok yang dipimpin Wali Kota Mohammad Idris ada kemajuan yang signifikan.
Tapi, juga ada banyak hal yang harus dibangun secara sistematis, contoh soal sampah masih menjadi soal.
"Sampah di Depok masih jadi soal artinya manajemen pengelolaan sampah masih menjadi soal, itu hal yang sepele, jadi jangan salah urus," kata dia.
Caranya sambung dia, dipanggil semua stakeholder, pemangku kepentingan, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan lainya duduk bersama-sama untuk membicarakan holistik tentang Depok.
Baca Juga: Pimpinan KPK Serahkan Mandat ke Presiden, PDIP Sebut Kasus Abraham Samad
Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Depok Hendrik Tangke Allo mengemukakan, partainya saat ini bisa mengajukan pasangan calon wali kota-wakil wali kota tanpa harus berkoalisi dengan parpol lain.
Berita Terkait
-
Gerindra Akui Pentingnya Dukungan PDIP ke Prabowo, Tapi Tak Harus Koalisi
-
Analis Bongkar Alasan PDIP Belum Juga Gelar Kongres hingga Pertengahan April
-
Soal Peluang PDIP Gabung Pemerintahan, Golkar: kalau Bersama-sama Alhamdulillah
-
Surya Paloh Nyaris 'Sulap' Kantor NasDem Bali Jadi Kedai Kopi! Ini Penyebabnya Batal
-
Sempat Bertemu dan Semeja dengan Jokowi, Puan Tegaskan Lagi: Hubungannya dengan PDIP Baik-baik Saja
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura