SuaraJabar.id - Beredarnya hoaks terkait pelaksanaan rotasi di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cianjur, sejumlah pejabat menggelar perpisahan di instansinya masing-masing. Persoalan tersebut tentunya membuat pejabat yang menggelar acara tersebut merasa malu, karena kekinian belum dirotasi.
"Iya betul, saya sudah pamitan dengan para staf, tapi belum pindah sampe sekarang," ujar salah satu Camat yang meminta namanya tidak disebutkan kepada Ayobandung.com-jaringan Suara.com.
Camat itu juga mengakui telah menggelar acara perpisahan pada 25 Oktober 2019 lalu, lantaran ada informasi pelantikan pada 27 Oktober 2019. Namun kenyataannya, tidak ada undangan dari BKPPD Cianjur.
Hal serupa tidak hanya dilakukan pejabat setingkat camat saja. Bahkan, dari informasi yang didapat, Kepala Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah (BPPD) Cianjur Cahyo Supriyo juga membuat acara perpisahan dengan menggelar makan liwet bersama pegawai.
Baca Juga: Gading Marten Duga Orang Ini Dalang Hoaks Video Syur Gisella Anastasia
Asda III Kabupaten Cianjur Budi Rahayu Toyib mengakui beredarnya pelaksanaan pelantikan pada 27 Oktober 2019 lalu sehingga membuat beberapa kepala OPD menggelar perpisahan.
"Iya ada laporan ke saya, beberapa kepala OPD sudah menggelar perpisahan, tapi hingga kini belum pindah pindah," ujar Budi pada Ayobandung.com pada Rabu (6/11/2019).
Budi menyatakan pemkab belum menentukan tanggal pelantikan tersebut, tetapi anehnya beredar informasi pelantikan pada 27 Oktober.
"Harusnya menunggu pemberitahuan resmi, bukan mendengarkan informasi yang tidak jelas," katanya.
Baca Juga: Pastikan Isu Gelombang Panas Hoaks, BMKG: Cuma Suhu Panas
Berita Terkait
-
Pergerakan Tanah Meluas di Kadupandak Cianjur, 63 Rumah Rusak, Ratusan Warga Mengungsi
-
Tak Ditahan, Said Didu Dicecar 29 Pertanyaan Atas Tuduhan Sebar Berita Hoaks
-
Modus Iming-iming Kerja di Pemkab, Adik Bupati Cianjur Telak-telak Tipu Korban Rp500 Juta
-
Datangi The Nice Funtastic Park, Wisata Alam sekaligus Edukatif di Cianjur
-
Gempa 4.4 Magnitudo Guncang Sukabumi, Getarannya Terasa ke Bogor Hingga Garut
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024