SuaraJabar.id - Seekor ular kobra sepanjang dua meter berkeliaran di depan rumah warga Kampung Poncol Jaya, RT 04 RW 19, Kelurahan Jakasampurna, Bekasi Barat, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Warga setempat, Fatmawati, mengaku jika ular mematikan itu telah berhasil ditangkap oleh warga sejak Kamis (12/12/2019) kemarin.
"Saya bersama bapak yang menangkap ular kobra itu," kata Fatmawati, Jumat (13/12/2019).
Fatmawati menceritakan, keberadaan ular kobra itu diketahui saat sedang melintas di depan rumahnya. Kebetulan, ayahnya yang bernama Subandi (52) tengah istirahat di teras depan halaman.
Baca Juga: Ular King Kobra Ditangkap di Bekasi, Begini Penampakanya
"Tiba-tiba ular itu melintas di depan rumah," katanya.
Takut bakal menjadi sasaran keganasan ular berbisa tersebut, Fatmawati kemudian segera mengambil bambu. Sang ayah, kata dia, berusaha menjepit leher ular kobra agar tidak melakukan penyerangan.
Subandi lalu meminta Fatmawati untuk memegangi bambu tersebut. Alasannya, pria itu ingin mengambil kain agar bisa memegang bagian kepala ular.
"Setelah bagian kepala dipegang, kemudian dimasukkan ke Aqua galon kosong," ujar Fatmawati.
Fatmawati selanjutnya melaporkan penangkapan ular kobra itu kepada Dinas Pemadam Kebakaran setempat agar segera dilakukan evakuasi.
Baca Juga: Tak Mempan Cegah Teror Kobra Gunakan Garam, Warga Bojong Pakai Kapur Barus
Sementara itu, Pelaksana Unit Rescue sekaligus eksekutor pada Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi, Eko Uban mengaku sudah mengevakuasi ular kobra tersebut.
"Kita akan kembali menyisir untuk memastikan keberadaan ular lainnya," ungkapnya.
Kontributor : Mochamad Yacub Ardiansyah
Berita Terkait
-
Kala Berani Jujur Pegawai Kontrak Damkar Berujung Masalah
-
Deg-degan! Petugas Evakuasi Ular Kobra yang Masuk ke Celana Pria
-
Detik-detik Menegangkan Evakuasi Ular Kobra dari Celana Dalam Pria, Netizen Ngakak: Mau Ketemu Saudara Kembar!
-
Beberes Sekolah, Guru TK Malah Temukan 14 Ular Kobra saat Libur Semester
-
Jadi Pelajaran Banget, Wanita Ini Temukan Ular Kobra di Tempat Tidurnya
Terpopuler
- Pemilik Chery J6 Keluhkan Kualitas Mobil Baru dari China
- Profil dan Aset Murdaya Poo, Pemilik Pondok Indah Mall dengan Kekayaan Triliunan
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
Pilihan
-
Bodycharge Mematikan Jadi Senjata Rahasia Timnas U-17 di Tangan Nova Arianto
-
Kami Bisa Kalah Lebih Banyak: Bellingham Ungkap Dominasi Arsenal atas Real Madrid
-
Zulkifli Hasan Temui Jokowi di Solo, Akui Ada Pembicaraan Soal Ekonomi Nasional
-
Trump Singgung Toyota Terlalu Nyaman Jualan Mobil di Amerika
-
APBN Kian Tekor, Prabowo Tarik Utang Baru Rp 250 Triliun
Terkini
-
Modal Semangat dan Keberanian, Suryani Buktikan Perempuan Bisa Naik Kelas
-
Lucky Hakim Liburan ke Jepang Tuai Kritik, Dedi Mulyadi Sentil Soal Etika Pejabat!
-
Cari Titik Temu, Bupati Bogor Ajak Duduk Bersama Bahas Isu Viral Kades Minta THR
-
BRI Terapkan Prinsip ESG untuk Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
BRI Berikan Tips Keamanan Digital: Waspada Kejahatan Siber Saat Idulfitri 1446 H