SuaraJabar.id - Kabupaten Bogor akan meluncurkan logo baru daerahnya. Ini dilakukan untuk menggenjot sektor pariwisata.
Pemkab Bogor akan merilis logo terbaru bertema sport and tourism di acara Malam Harmoni Bogor, Selasa (31/12/2019) besok. Bupati Bogor Ade Yasin, mengungkapkan bahwa branding logo Sport and Tourism ini sebagai upaya mengenalkan Kabupaten Bogor ke kancah Nasional dan Internasional.
"Logo ini merupakan upaya Pemerintah untuk mengenalkan dan mempromosikan potensi kekayaan Kabupaten Bogor ke kancah nasional dan global," ujar Ade Yasin dalam rilisnya, Kamis (27/12/2019).
Ade Yasin menambahkan, branding logo yang digunakan Pemkab Bogor ini memiliki makna filosofis yang terdiri dari gunung, kujang, talas, dan olahraga paralayang.
"Jika dijabarkan, masing-masing ciri logo tersebut punya makna tersendiri, ini menggambarkan bahwa Kabupaten Bogor sebagai daerah yang memiliki konsep perpaduan antara alam, budaya, dan olahraga," tutur politisi PPP tersebut.
Dihubungi terpisah, Wakil Bupati Bogor Iwan Setiawan menyampaikan makna sport and tourism.
"Logo ini melambangkan bahwa Kabupaten Bogor memiliki berbagai venue olahraga berstandar Internasional dan memiliki segudang potensi pariwisata," ujar Ketua DPC Gerindra tersebut.
Sementara, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kab. Bogor Muliadi berharap dengan peluncuran logo baru ini, upaya Pemkab Bogor mewujudkan Kabupaten Termaju, Nyaman dan Berkeadaban dapat terwujud.
Baca Juga: Rumah Pengolahan Kayu di Bogor Tersambar Petir, Dua Warga Tewas
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Drama Anak Mantan Kiper Persib di Kamboja: Bukan Korban TPPO, Tapi Scammer yang Cari Kerja Sendiri
-
Akhirnya! Setelah 256 Hari Menggantung, KPK Pastikan Panggil Ridwan Kamil Kasus Bank BJB
-
3 Rekomendasi HP Murah Kualitas Bagus untuk Mahasiswa 2025: Spek Dewa, Harga Sahabat Kosan!
-
3 Laboratorium Rahasia Narkotika Beroperasi di Bogor dan Cimahi
-
Geger Penemuan Kerangka Manusia di Irigasi Karawang