SuaraJabar.id - Kerajaan Warteg Bahagia muncul di Depok, Jawa Barat. 'Markas kerajaan' tersebut berada di Jalan RTM, Kelurahan Tugu, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok.
Raden Mas Bahagia Agus Riyadi selaku Raja Warteg Bahagia mengatakan kerajaan ini didirikan untuk mendukung ekonomi negara. Ia menyebut bekumpul beberapa pelaku usaha kuliner yang akan menyuguhkan aneka makanan dengan harga terjangkau dan lezat.
"Jadi kami sangat berpihak pada mereka yang memiliki budget minim tetap ingin menikmati makan enak," katanya, Senin (27/1/2020).
Kerajaan ini didirikan karena pihaknya ingin mengangkat anak bangsa. Semua anak bangsa dari segala lapisan dan jenjang pendidikan diberdayakan di Kerajaan Warteg Bahagia ini.
Baca Juga: Bikin Geger Warga Depok! Munculnya Kerajaan Warteg Bahagia
Agus menuturkan, ide dari Kerajaan ini muncul dari hasil kolaborasi dan akhirnya diwujudkan dalam bentuk Kerajaan Warteg Bahagia.
"Di sini kami ingin mengangkat anak bangsa karena tidak semua merasakan pendidikan tinggi, kita memberdayakan dari SD hingga S3," ungkapnya.
Ditempat yang sama, Ahmad Dwi Saputro selaku Menteri Miss Komunikasi Kerajaan Warteg Bahagia mengatakan Kerajaan Warteg Bahagia ini sebagai bentuk keprihatinan karena ada kerajaan yang mengangkat isu bangsa namun hanya memanfaatkan uang rakyat.
"Kali ini kerajaan kami mengangkat isu pemberdayaan ekonomi dan bagaimana menjadi bangsa mandiri di kuliner," katanya.
Dengan sistem yang telah dibangun, pihaknya optimis dapat menggempur kekuatan besar di bisnis kuliner. Asalkan kata dia, para pelaku usaha kecil dapat bersatu dan solid.
Baca Juga: Usai Begal di Warteg, Uang Rampasannya Dibelikan Narkoba
"Dengan kita bersatu kita bisa menurunkan harga. Misal harga beras yang langsung kita pesan ke petani, ayam potong yang bisa langsung ke peternak. Jika ini dijalankan akan menekan ongkos produksi dan harga yang kita jual bisa lebih murah," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Warteg Berpotensi Ikut 'Kecipratan' Program Makan Siang Gratis, Begini Kata Sekjen Gerindra
-
Ganjar Pamer Makan di Warteg, Malah Disindir 'Kalah Pilpres Cocok Jadi Rakyat Biasa'
-
Giat Sosial, Komunitas Warteg Gelar Cek Kesehatan Gratis di Jakbar
-
Komunitas Warung Tegal Gelar Cek Kesehatan dan Bagikan Vitamin Gratis di Kabupaten Bogor
-
Ibu-ibu di Jaktim Terpacu Berwirausaha Berkat Pelatihan Komunitas Warung Tegal
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura