SuaraJabar.id - Seorang laki-laki paruh baya terciduk melakukan tindakan pelecehan kepada seorang perempuan saat menonton konser musik di Gedung Sate, Bandung Sabtu (23/2/2020) malam.
Pelaku melecehkan perempuan itu dengan menggesekkan alat vitalnya di tengah keramaian.
Aksi pelecehan ini terungkap ke publik dan menjadi perbincangan di media sosial, seusai dibagikan oleh pemilik akun Instagram Nurul Rahmi atau @nurawiii lewat Insta Story pribadinya.
Menurut keterangan Nurul, dirinya yang turut menonton konser tersebut, sejak awal mencurigai tingkah seorang laki-laki yang saat itu berdiri tak jauh dari hadapannya. Pria itu menunjukkan gelagat aneh.
"Awalnya udah curiga, lihat bapak-bapak kira-kira umur 48 tahun gerak-geriknya aneh. Dia pakai jaket merah, datang sendirian. Tiap aku lihatin, dia salting," ungkap Nurul saat dihubungi Suara.com.
Kecurigaan perempuan berusia 22 tahun itupun terjawab, saat konser mulai memasuki bagian akhir.
Nurul mengatakan, laki-laki itu ikut mengangkat tangan seperti penonton yang lain. Tapi, ia bergoyang menirukan ritme gerakan seorang perempuan di depannya lalu berbuat tak senonoh.
"Pas aku lihat, pelaku menggesekkan kemaluannya ke korban. Sepertinya saat itu resletingnya ke buka terus buru-buru ditutup," imbuh Nurul.
Tak cukup sampai di situ, kata Nurul, pelaku kemudian mencium tangannya sendiri setelah menggesekkan alat vitalnya ke korban.
Baca Juga: Pasca Laka Air SMPN 1 Turi, Bupati Gunungkidul Panggil Para Pembina Pramuka
Melihat kejadian itu, Nurul pun memberanikan diri untuk memberi tahu korban. Sementara seorang penonton yang mengetahui kejadian itu, tampak enggan membeberkannya.
"Aku ngomong ke korban soal tindakan laki-laki itu, dia syok dan berusaha ditenangkan oleh temannya yang memberi air minum," ucap Nurul.
Beberapa saat kemudian, baik korban maupun Nurul sempat menatap wajah pelaku pelecehan. Nurul bahkan sempat melontarkan kecaman kepada pelaku atas ulahnya.
"Dia (pelaku) seperti tak berkutik karena malu ulahnya ketahuan. Tapi, dia langsung buru-buru kabur sampai aku nggak sempat videoin wajahnya cuma bisa foto dari belakang," terangnya.
Nurul mengatakan, saat kejadian kebetulan petugas keamanan tidak ada di lokasi, sehingga dirinya tak bisa melaporkan aksi pelecehan tersebut.
"Aku sempat cari foto pelaku sehabis konser di layar, ada tapi gambarnya samar," kata Nurul.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
3 Rekomendasi HP Murah Kualitas Bagus untuk Mahasiswa 2025: Spek Dewa, Harga Sahabat Kosan!
-
3 Laboratorium Rahasia Narkotika Beroperasi di Bogor dan Cimahi
-
Geger Penemuan Kerangka Manusia di Irigasi Karawang
-
Ego 3 Kades di Karawang Nyaris Gagalkan Proyek Banjir Vital! Dedi Mulyadi Turun Tangan, Ini Hasilnya
-
Diduga Rampas Sertifikat Jaminan Utang Rp500 Juta, Kades di Bekasi Terancam Dipolisikan