SuaraJabar.id - Juru Bicara Pusat Informasi dan Koordinasi covid-19 Kabupaten Bekasi, Alamsyah, mengakui satu warga di Tambun Selatan, berprofesi sebagai pegawai PT Telkom berusia 50 tahun, yang meninggal di Cianjur positif virus corona Covid-19.
Hal itu setelah Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Minggu (15/3/2020), mengumumkan hasil laboratorium warga Bekasi tersebut positif corona. Saat meninggal dunia, yang bersangkutan disebut negatif corona.
"Saat masih di RSDH Cianjur, pasien itu masih berstatus diduga terjangkit virus corona. Sampai di makamkan, statusnya masih suspect. Setelahnya, baru hasil laboratorium keluar, positif,” kata Alamsyah kepada Suara.com, Minggu.
Dia juga mengakui, anak dan istri pasien yang meninggal tersebut kekinian berstatus positif virus corona. Kekinian, keduanya diisolasi di salah satu rumah sakit rujukan Jabar.
Baca Juga: Anak dan Istri Pegawai Telkom yang Meninggal di Cianjur Positif Corona
"Sekarang kondisinya (dua warga positif corona) masih stabil di rumah sakit," ujar dia.
Ia mengatakan, kedua pasien positif corona itu terus dipantau. Segala perkembangan kesehatan keduanya juga dilaporkan ke Kementerian Kesehatan RI.
"Kalau sembuh bisa pulang. Ada banyak kriteria sembuh, seperti ABK kapal Diamond Princess itu, dikarantina dulu, setelah sembuh, dipulangkan. Nanti diisolasi sendiri juga di rumah,” kata dia.
Kontributor : Mochamad Yacub Ardiansyah
Baca Juga: Warga Bekasi yang Meninggal di Cianjur Ternyata Positif Corona!
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Cianjur Rawan Predator Anak! Ada 17 Kasus Pencabulan dan Pemerkosaan
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI