SuaraJabar.id - Ratusan tenaga medis di Kota Bekasi pada Rabu (25/3/2020), menjalani Rapid Test Corona di Stadion Patriot Candrabhaga. Usai menjalani kegiatan tersebut, rencananya mereka akan disebar ke 12 kecamatan Kota Bekasi untuk memeriksa kesehatan masyarakat dalam menyikapi wabah penyebaran Covid-19 atau Virus Corona.
Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi mengatakan, tujuan Rapid Test Corona kepada para medis ini bertujuan untuk mengantisipasi penyebaran. Sebab, mereka yang telah menjalani kegiatan ini akan bersentuhan langsung kepada masyarakat secara door to door.
“Jadi sebelum masyarakat di periksa, kita harus pastikan petugas medis ini dalam kondisi sehat,” katanya kepada wartawan di Stadion Patriot Candrabhaga pada Rabu (25/3/2020).
Dia mengemukakan mekanisme Rapid Test Corona Massal kepada warga diubah dengan metode door to door setelah mendapat masukan dari Anggota DPRD Jawa Barat. Dengan metode ini, Rahmat meyakini pemyebaran Covid-19 bisa lebih diantisipasi.
Baca Juga: Ratusan Tenaga Medis Jalani Rapid Test Corona di Stadion Patriot Bekasi
“Kita berdoa saja agar wabah ini dapat teratasi dengan tanpa menimbulkan lagi korban jiwa,” tandansya.
Sebanyak 365 tenaga medis terdiri yang akan door to door itu terdiri dari 65 analis kesehatan dan 300 tenaga kesehatan di antaranya petugas puskesmas dibantu aparatur di 12 kecamatan.
Pemerintah Kota Bekasi juga terus berkoordinasi dengan Pemprov Jabar terkait penyediaan alat rapid test. Sebanyak 2.000 alat yang tersedia saat ini diprioritaskan untuk masyarakat terlebih dahulu baru kemudian kepada muspida, unsur TNI/Polri, camat dan lurah, serta pejabat Pemkot Bekasi yang kerap berinteraksi langsung kepada masyarakat termasuk para pemuka agama.
Sebagaimana diketahui, Kota Bekasi masuk dalam Zona Merah penyebaran Virus Corona. Berdasarkan data dari laman Kota Bekasi Tanggap Covid-19, Orang Dalam Pemantauan (ODP) sebanyak 180 dengan rincian, 151 orang proses pemantauan dan 29 orang selesai pemantauan.
Sedangkan, pasien dalam pengawasan (PDP) sebanyak 86 orang. Adapun rinciannya 78 orang masih dirawat dan 8 orang pulang dan sehat. Sementara itu, 15 warga Kota Bekasi saat ini telah dinyatakan positif terinfeksi Virus Corona.
Baca Juga: 2 Rekan Kerja Kena Corona, Anggota ORI Alvin Lie Langsung Rapid Test
Kontributor : Mochamad Yacub Ardiansyah
Berita Terkait
-
Sendiri di Usia Senja: Kisah Putri Pahlawan Kusumah Atmadja yang Tinggal di Kontrakan
-
Kebakaran Hebat Pabrik di Bekasi, Saksi Ceritakan Momen Mencekam: Teman Saya Jadi Korban
-
Dulu Di-"bully" Karena Dijuluki Planet Lain, Kini Bekasi Jadi Kota Paling Kaya dan Tajir
-
Jasad 7 ABG Tewas di Kali Bekasi Positif Etanol Plus Bahan Kimia Jenis Ini
-
Misteri 7 Mayat ABG di Kali Bekasi Terungkap: Tawuran Gagal Berujung Tewas Mengambang
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
-
Iuran Rp 20 Ribu untuk Listrik di SMA Negeri 1 Bontang, Disdik Kaltim Angkat Bicara
-
Pakai AC di Kelas, Orang Tua Murid Keluhkan Iuran Rp 20 Ribu untuk Bayar Listrik di SMA Negeri 1 Bontang
-
KPU Kaltim Pastikan Debat Ketiga Berlangsung Kondusif, Aturan Diperketat
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang