SuaraJabar.id - Seorang perempuan tewas membusuk di sebuah kamar kost di Kabupaten Bandung ternyata sudah meninggal selama 5 hari. Hingga mayat perempuan itu bau busuk.
Kapolsek Margahayu Kompol Agus Wahidin mengatakan, saat ditemukan, jasad korban bernisial AK sudah dalam keadaan membusuk.
Perempuan itu adalah seorang karyawan laundry atau penatu. Dia ditemukan di kamar kost di Desa Sayati, Kecamatan Margahayu, Kabupaten Bandung, Minggu (31/5/2020).
"Diduga sudah meninggal lebih dari lima hari," ujar Agus, Senin (1/6/2020).
Hal tersebut diperkuat dengan keterangan saksi pemilik penatu bahwa AK tidak masuk kerja dalam beberapa hari terakhir.
Menurut Agus, berdasarkan keterangan sejumlah saksi, korban tinggal di rumah kos bersama seorang lelaki yang pada awalnya diduga merupakan mantan suaminya.
Namun, laki-laki tersebut ternyata bukan mantan suaminya. Hal itu berdasarkan KTP yang telah dimiliki kepolisian.
"Laki-laki ini diduga yang membawa sepeda motor korban," ucapnya.
Saat ini polisi masih melakukan penyelidikan kasus tersebut. Jenazah korban telah dibawa ke RS Sartika Asih untuk kepentingan autopsi.
Baca Juga: Geger! Perempuan Tewas Membusuk di Kamar Kost di Bandung, Mayat Bau Busuk
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Drama Anak Mantan Kiper Persib di Kamboja: Bukan Korban TPPO, Tapi Scammer yang Cari Kerja Sendiri
-
Akhirnya! Setelah 256 Hari Menggantung, KPK Pastikan Panggil Ridwan Kamil Kasus Bank BJB
-
3 Rekomendasi HP Murah Kualitas Bagus untuk Mahasiswa 2025: Spek Dewa, Harga Sahabat Kosan!
-
3 Laboratorium Rahasia Narkotika Beroperasi di Bogor dan Cimahi
-
Geger Penemuan Kerangka Manusia di Irigasi Karawang