Scroll untuk membaca artikel
Reza Gunadha
Sabtu, 01 Agustus 2020 | 16:01 WIB
Kebun Binatang Bandung, Jawa Barat, sepi pengunjung pada musim libuan Idul Adha 2020. Itu dikarenakan adanya pandemi virus corona covid-19. [Suara.com/Cesar]

Eddy mengatakan, kepadatan arus lalu lintas, hanya terjadi di Kawasan Limbangan, Garut. Dimana saat ini pihaknya tengah berlakukan one way (satu arah) dari Bandung ke Tasikmalaya.

"Kita sedang berlakukan oneway di Limbangan. Waktunya pemberlakuannya, situasional," katanya.

Eddy memprediksi arus balik libur Idul Adha ini bakalan terjadi besok hari sampai dengan Senin nanti. Meski begitu, Eddy juga mengatakan pada hari ini pun, sudah ada pergerakan arus balik.

"Di Palimanan sudah telihat, hanya persentase (arus balik) kecil hanya tiga persen. Besok kemungkinan prediksi terjadi peningkatan arus balik," ucapnya.

Baca Juga: Kelahiran Kura-kura Ceper di Kebun Binatang Bandung

Eddy menghimbau masyarakat yang tengah melakukan perjalanan, untuk tidak berhenti di bahu jalan, baik di tol maupun di jalur arteri. Pasalnya pemberhentian di bahu jalan, membahayakan bagi pengguna jalan.

"Kita himbau untuk cari rest area yang tidak terlalu penuh. Dan tidak berlama-lama di rest area," pungkasnya.

Kontributor : Cesar Yudistira

Load More