SuaraJabar.id - Direktur Lalu Lintas Polda Jawa Barat Kombes Eddy Djunaedi menjelaskan insiden tabrakan maut yang terjadi di kilometer 184 Jalan Tol Cikopo-Palimanan alias Cipali, Senin (10/8/2020) dini hari.
Menurutnya, ada dua kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan tragis itu. Kedua kendaraan itu yakni, mobil elf dengan jumlah penumpang sebanyak 16 orang dan Toyota Rush yang mengangkut 8 penumpang.
Dalam kecelakaan tersebut, sopir elf meninggal dunia. Sedangkan sopir Toyota Rush selamat.
"Muatan Toyota Rush delapan orang, dari elf 16 orang. Itu sudah termasuk sama kernet sama sopir," ujar Eddy saat dikonfirmasi wartawan.
Baca Juga: Ini Lokasi Kecelakaan Maut Tol Cipali yang Sebabkan 8 Orang Tewas
Dari hasil penyelidikan sementara, kecelakaaan itu bermula saat mobil Elf melaju dari arah Bekasi menuju arah Timur, Jawa Tengah, tiba-tiba kehilangan kontrol hingga melintasi nyebrang ke lajur berlawanan.
"Di TKP (tempat kejadian perkara) KM 184,300 itu karena out of control, jadi melintas nyeberang ke jalur Bandung yang arah Jawa Tengah ke Barat," kata Eddy saat dikonfirmasi.
Akibat kecelakaan tersebut, sebanyak delapan orang dinyatakan meninggal dunia. Tak hanya itu, 15 orang juga dilaporkan mengalami luka-luka.
Sejauh ini, polisi masih menyelidiki secara mendalam ihwal insiden kecelaakan maut tersebut.
Mobil Terbelah
Baca Juga: Telan 8 Nyawa hingga Mobil Terbelah, Kronologi Tabrakan Maut di Tol Cipali
Kecelakaan maut di Tol Cipali baru saja terjadi pada Senin (10/8/2020) dini hari sekitar pukul 03.00 WIB. Lokasi kecelakaan terjadi di KM 184 Tol Cipali atau Cikopo-Palimanan.
Berita Terkait
-
Muncul Asap Misterius dari Dalam Tanah, Rest Area Km 86 Tol Cipali Ditutup
-
Pemudik Diimbau Manfaatkan Diskon Tarif Tol, Pulang Lebih Awal Sebelum Puncak Arus Balik
-
Tol Japek Padat Saat Lebaran, Contraflow Diberlakukan di KM 47-65, Tol Cipali Ramai Lancar
-
H-2 Lebaran, Arus Mudik di Tol Cipali Ramai Lancar
-
Hingga H-2 Lebaran, Volume Kendaraan yang Melintas Tol Cipali Tercatat 5.000 per Jam
Tag
Terpopuler
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
- 5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
- Alumni UGM Speak Up, Mudah Bagi Kampus Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi: Ada Surat Khusus
Pilihan
-
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Pertandingan Liga Italia Ditunda
-
Prabowo Ugal-ugalan Buat Kebijakan, Para Taipan RI Ramai-ramai Larikan Kekayaan ke Luar Negeri
-
Jordi Amat dan Saddil Ramdani Main di Persib? Ini Prediksi Pemain yang Bakal Tergusur
-
Singgung Prabowo Subianto, Ini Respon Jokowi Soal Isu Matahari Kembar
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
Terkini
-
Cianjur Rawan Predator Anak! Ada 17 Kasus Pencabulan dan Pemerkosaan
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI