SuaraJabar.id - Hujan dengan intensitas tinggi mengguyur Kota Bekasi sejak siang tadi membuat sejumlah jalan kebanjiran. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bekasi mencatat terdapat enam titik jalan yang dilaporkan terendam.
Sebanyak 5 jalan itu di antaranya, Jalan Jendral Sudirman, Bekasi Barat-Bekasi Selatan, Jalan Ir.H Juanda depan gedung papak Bekasi timur, Jalan RA. Kartini, Bekasi Timur, Jalan Rawa Tembaga, Bekasi Selatan, Jalan Cut Meutia, Bekasi Timur-Rawalumbu, Jalan Raya Narogong Siliwangi, Rawalumbu.
"Ketinggian air mencapai 10-20 sentimeter dan 20-40 sentimeter," kata Ketua Satgas BPBD Kota Bekasi, Karsono, Kamis (13/8/2020) saat dihubungi SuaraJabar.id.
Sampai saat ini, pihaknya belum menerima laporan kawasan perumahan atau permukiman yang diterjang banjir akibat hujan tadi.
Baca Juga: Berlagak Tanya Keran Air, Aksi 3 Pembunuh Bayaran Bantai Bos Roti di Toilet
Namun, petugas masih menyisir dan memetakan titik rawan banjir di 12 kecamatan Kota Bekasi.
"Untuk Kali Bekasi masih aman, perumahan atau pemukiman warga belum ada yang melaporkan bencana banjir, kami masih telusuri juga, petugas sudah tersebar dan masih proses pendataan," ungkapnya.
Sementara itu, Galih (34) warga RT 08/014, Kelurahan Margahayu, Kecamatan Bekasi timur, Kota Bekasi, melaporkan bahwa permukimannya sudah terendam banjir sejak pukul 11.30 WIB tadi. Malahan, air sampai dengan pukul 16.30 WIB tak kunjung surut.
"Hujan deras nya tadi cuma satu jam, sempat berhenti satu jam dan hujan lagi, banjir sampai masuk rumah, sampai sekarang aja belum surut," kata Galih.
Ia menyampaikan, banjir yang terjadi di permukimannya itu akibat buruknya sistem drainase. Karena demikian, ia meminta pemerintah daerah untuk turun tangan perbaikan drainase.
Baca Juga: Resepsi Drive Thru di Bekasi, Cara Efektif di Tengah Pandemi
"Kalau tidak ada perbaikan rumah warga akan terus terendam setiap hujan datang," imbuhnya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Cemburu Buta! Pria di Bekasi Gorok Leher Teman Sendiri Gara-gara Wanita
-
Sejumlah Negara Resmi Blokir Worldcoin, Indonesia Jadi yang Terbaru
-
Pramono Kasih Izin, Air PAM Jaya akan Mengalir hingga ke Bekasi
-
Mengenal World App yang Ramai di Medsos dan Muncul di Bekasi, Ini Profil Pemiliknya
-
Realisasi Investasi di Bekasi Tembus Rp 71,8 Triliun, LPCK Kembangkan Residensial dan Komersial Baru
Terpopuler
- 3 Pemain Abroad Sudah Tiba di Bali Jelang TC Timnas Indonesia
- Media China Yakin Timnas Indonesia Naturalisasi Pemain Berbandrol Rp596 M
- 5 Rekomendasi Cushion dengan SPF 50, Sunscreen dan Makeup Jadi Satu Gak Bikin Ribet
- Kata Ustaz Yusuf Mansur soal Tudingan Pernikahan Luna Maya Tidak Sah Gegara Jeda Ijab Kabul
- 7 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 10 Mei 2025, Klaim Semua Hadiah dari Pemain OVR Tinggi hingga Gems
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Carlo Ancelotti Resmi Jadi Pelatih Timnas Brasil
-
Warga Bekasi Laporkan Dedi Mulyadi ke Komnas HAM Buntut Program Barak Militer Anak Nakal
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp500 Ribuan: 4G Spek Dewa, RAM 3GB
-
7 Rekomendasi Makeup Lokal Terbaik: Brand Milik Artis, Harga Kantong Pelajar
-
Serius Tangani Kasus Aremania Lempari Bus Persik Kediri, PT LIB: Ini Memalukan!
Terkini
-
Ini Daftar Nama 13 Korban Tewas Ledakan Maut di Garut
-
Segera Klaim 3 Link DANA Kaget Hari Ini, Jangan Sampai Kehabisan!
-
Ledakan Dahsyat di Garut Tewaskan Belasan Orang, Diduga Saat Pemusnahan Amunisi
-
Begini Jurus BRI Pertahankan Kualitas Layanan Digital di Tengah Gempuran Teknologi
-
Modal Rp5 Ribu, Kini Produk Desa Ini Mejeng di Ribuan Minimarket