SuaraJabar.id - Sebanyak puluhan orang yang berada dalam Kantor DPRD Jabar, terkonfirmasi positif covid-19. Dari hasil konfirmasi suara.com, terdapat 38 yang terkonfirmasi positif covid-19.
"Yang positif 38 orang," kata Sekertaris Dewan DPRD Jabar, Ida Wahida Hidayati, saat dihubungi, Jumat (14/8/2020).
Ida menuturkan, 38 yang terkonfirmasi positif covid-19, tidak seluruhnya merupakan anggota dewan DPRD Jabar. Beberapa lainnya tercatat sebagai PNS dan non PNS.
"Iya 38 orang yang terpapar, 7 orang anggota dewan, 9 PNS, 22 non PNS. Mereka yang non PNS, ada yang sekuriti, non PNS lainnya," ucapnya.
Baca Juga: Anies Perpanjang PSBB Transisi Keempat, Pasien Corona Tambah 575 Orang
Saat ini, Ida mengatakan malam ini rencananya mereka yang terkonfirmasi, akan dijemput oleh tim gugus tugas, untuk segera menjalani isolasi mandiri.
"Kalau malam Insya Allah masuk BPSDM, ada yang isolasi mandiri di rumahnya," ucapnya.
Adapun langkah lanjutan menindaklanjuti temuan mereka yang terkonfirmasi di DPRD Jabar, pihaknya akan berkoordinasi dengan gugus tugas daerah, untuk melakukan tracing.
"Kita akan melakukan tracing dengan tim gugus tugas, nanti dari gugus tugas ada yang telepon ke masing-masing yang positif untuk di tanyai kontak erat dengan siapa saja. Yah mau tidak mau keluarganya harus di swab juga," katanya.
Disinggung soal bakal mencari sumber penyebaran covid-19 di DPRD Jabar, Ida mengatakan itu merupakan hal yang sulit.
Baca Juga: Pulang Bayar Pajak, Pria di Cilegon Tularkan Covid ke anak dan Keponakan
"Wah susah pak sumbernya dari mana karena kan DPRD banyak orang keluar masuk banyak yang demo," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Lempar Pantun Saat Rapat DPRD Jawa Barat, Nisya Ahmad Tuai Kritik Menohok
-
Riwayat Pendidikan Nisya Ahmad, Kemampuannya Jadi Anggota DPRD Diragukan Saat Sidang
-
Nisya Ahmad Jadi Anggota DPRD Jawa Barat di Tengah Proses Cerai, KPU Bilang Begini
-
Kalah Di Pileg, Mengapa Nisya Ahmad Bisa Dilantik Jadi Anggota DPRD Jabar?
-
Profil Thoriqoh Nasrullah, Anggota DPRD PAN Digantikan Nisya Ahmad
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024