SuaraJabar.id - Kawanan begal beraksi di Desa Situ, Kecamatan Pondoksalam, Kabupaten Purwakarta, Senin (31/8/2020). Akibatnya, dana bantuan sosial (bansos) Rp 135 juta raib.
Kasus perampokan ini tepatnya terjadi di Jalan Kampung Sawah Tengah, Desa Pasawahan Kidul, Purwakarta, sekira pukul 09.00 WIB.
Sekretaris Desa Situ Amin menceritakan awal dana bansos tersebut digondol kawanan begal.
Perampokan berawal setelah kedua korban pulang mengambil uang dana bantuan pangan non tunai (BPNT) dari Kementerian Sosial sebesar sekitar Rp 135 juta, dari salah satu bank di Kota Purwakarta.
Baca Juga: Ancam Kasir Alfamart, Dua Garong Bersenjata Gasak Rp 6,4 Juta dari Brankas
Dana bansos itu untuk disalurkan ke lima desa di Kecamatan Pondoksalam. Diantaranya Desa Situ, Sukajadi, Parakansalam, Salem dan Desa Galudra.
"Di tengah perjalanan tepatnya di Kampung Sawah Tengah, Desa Pasawahan Kidul, korban dipepet dua motor perampok," kata Amin dikutip dari Ayo Jakarta—jaringan Suara.com—Senin (31/8/2020).
Sebelum membawa kabur dana bansos untuk lima desa di Purwakarta, kawanan begal terlebih dahulu menganiaya kedua korban.
Amin menduga korban telah diikuti kawanan perampok dari bank tempat di mana mengambil uang.
"Kedua pegawai desa di Kecamatan Pondoksalam saat ini tengah mendapat perawatan medis di RSUD Bayu Asih Purwakarta," tuturnya.
Baca Juga: Jual Sate Tak Laku karena Corona, 2 Warga Surabaya Rampok 5 Motor
Kasus perampokan dana bansos ini telah ditangani Polsek Pasawahan.
Berita Terkait
-
Seorang Polisi Jadi Korban Begal di Cikarang, Honda Scoopy Miliknya Dibawa Kabur
-
CEK FAKTA: Pendaftaran Dana Bansos Lewat Tautan di Media Sosial
-
Edukatif! Ekskul MMBC SMA Negeri 1 Purwakarta Garap Film Pendek Tema Bersedekah
-
Curug Suhada, Wisata Air Terjun Gratis untuk Healing di Akhir Bulan
-
Urban Farming Center, Tempat Wisata Edukasi Cocok untuk Wisata Anak Sekolah
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura