SuaraJabar.id - Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Bandung meminta umat Islam untuk tidak terprovokasi atas aksi perusakan Masjid Nurul Jamil yang terletak di Jalan Bukit Dago Selatan, Kelurahan Dago, Kota Bandung yang dilakukan oleh seorang pemuda, pada Rabu (23/9/2020) pagi tadi.
Hal ini diungkapkan anggota FKUB Kota Bandung, KH. Wahyul Afif Al-Ghafiqi.
“Bagi umat Islam mari lebih menguatkan silaturahim satu dengan lainnya, jangan mudah diprovokasi oleh pihak-pihak yang menginginkan bangkitnya amarah umat Islam,” katanya kepada Suara.com melalui pesan singkat, Rabu (23/9/2020).
Pihaknya juga meminta kepada masyarakat untuk tidak melakukan tindakan main hakim sendiri dan menyerahkan kepada pihak kepolisian.
Baca Juga: Masjid Nurul Jamil Dago Bandung Dirusak Orang Tak Dikenal
“Kita percayakan pada kepolisian untuk menyelidiki kasus ini hingga terang-benderang apa motif perusakan itu. Jangan ambil tindakan sendiri-sendiri, ada aparat keamanan yang sedang bekerja menuntaskan kasus ini,” ungkapnya.
FKUB juga meminta kepada pihak kepolisian untuk bisa segera menyelidiki kasus tersebut. Ia meminta agar masyarakat tetap menjaga kondusifitas dan menghindari konflik yang diinginkan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab.
“Kami menghimbau aparat keamanan secepat mungkin mengungkap kasus ini,” katanya.
“Mari kita tetap menjaga kondusifitas Kota Bandung dan Indonesia ini dari orang-orang yang menginginkan gejolak atau konflik di masyarakat,” tambahnya.
Seperti diketahui, seorang pemuda diamankan oleh warga serta pengurus Masjid Nurul Jamil yang bertempat di Jalan Bukit Dago Selatan, Dago Kota Bandung usai melakukan aksi pelemparan.
Baca Juga: Urai Keramaian di Dipatiukur, PKL Direlokasi ke Hassanudin
Aksi tersebut dilakukan pada Rabu (23/9/2020) pagi, sekira pukul 06.30 WIB. Dan hingga saat ini pihak kepolisian tengah melakukan pendalam terkait motif pelaku.
Kontributor : Emi La Palau
Berita Terkait
-
Dua Kelompok yang Bentrok di Kota Bitung Tanda Tangani Kesepakatan Damai Disaksikan FKUB dan BKSUA
-
Bentrok di Bitung, FKUB Sulut Imbau Jangan Sebar Foto dan Video yang Berpotensi Memperkeruh Situasi
-
Wamendagri Sebut FKUB Punya Peran Strategis untuk Sukseskan Pemilu
-
Duduk Perkara Kerusuhan Polisi vs Warga Dago Bandung: Diwarnai Api hingga Gas Air Mata
-
4 Rekomendasi Tempat Wisata Hits di Dago Bandung, Suguhkan Pemandangan Alam Indah
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Warga Pilih Beli Emas Batangan, Penjualan Emas Perhiasan Turun di Pekanbaru
-
Harga Emas Antam Nggak Pernah Bosen Naik, Hari Ini Tembus Rp1.980.000/Gram
-
Perempuan Gratis Naik Transportasi Umum di Jakarta Hari Ini, dari LRT Hingga MRT
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
Terkini
-
Cianjur Rawan Predator Anak! Ada 17 Kasus Pencabulan dan Pemerkosaan
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI