SuaraJabar.id - Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto kini jadi penyintas Covid-19. Saat terpapar, ia merasakan gejala seperti demam berdarah hingga mual akibat ketakutan yang sempat muncul dipikirannya.
Bima dinyatakan positif Covid-19 pada Maret 2020. Gejala awal yang ia rasakan seperti demam berdarah, tubuhnya lemas, mual, batuk-batuk hingga indra penciuman yang memudar.
"Jadi saya tes, saya pesan sate ayam favorit saya, saya pesen minta kirimin ayam pop, semuanya nggak ada rasa," kata Bima dalam sebuah acara diskusi radio, Sabtu (26/9/2020).
Banyaknya pikiran juga sempat dialami Bima, karena merasa ketakutan ia bahkan tidak bisa tidur nyenyak dan merasakan mual. Dari situlah ia mulai takut dengan kondisi tubuhnya yang menurun, sehingga saat tahap penyembuhan ia mesti menjalani tes tiga kali dalam sehari.
Baca Juga: Lawan Virus Corona, Wali Kota Bogor Sempat Puasa Main Medsos
"Ketika saya nggak bisa tidur juga, badan mual banget, waktu malam itu mual mulai berpikir, wah jangan-jangan paru-paru sudah begini, jangan-jangan nafasnya udah begini, sehari itu tegang minimal enam kali," ujarnya.
Karena itu lah akhirnya Bima berusaha untuk semangat dalam penyembuhan. Bahkan ia sempat libur bermain media sosial agar tidak membuatnya semakin stres.
Bima pun berpesan kepada seluruh penyintas Covid-19 untuk bisa mengedukasi publik, bahwa virus yang ditemukan pertama kali di Kota Wuhan, Hubei, China tersebut nyata.
"Satu, edukasi publik bahwa Covid-19 itu nyata, bukan khayalan, kedua adalah semangati yang sekarang sakit, dan ketiga adalah sharing sesama alumni, karena ada long effect dari Covid-19," tuturnya.
Baca Juga: UGM Ciptakan GeNose, Bisa Endus Covid-19 Cuma Dalam Waktu Empat Kali Kedip
Berita Terkait
-
Kepala Daerah Wajib Paham Tugas dan Fungsi: Wamendagri Terima Bupati Indramayu, Pemeriksaan Didalami
-
Ada 'Wisata Jokowi' di Solo yang Sempat Bikin Wamendagri Penasaran, Apa Itu?
-
Wamendagri Sebut Retreat Kepala Daerah Gelombang 2 Digelar Pasca Lebaran: Lokasinya di...
-
Pasar Saham Indonesia Terjun Hebat, Lebih Parah dari IHSG Era Pandemi COVID-19?
-
Wamendagri Bima Ingatkan Kepala Daerah Lakukan Mitigasi, Menilik Sejumlah Wilayah Diprediksi Alami Cuaca Ekstrem
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Cianjur Rawan Predator Anak! Ada 17 Kasus Pencabulan dan Pemerkosaan
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI