SuaraJabar.id - Sosok I Made Wirawan sudah tak asing lagi di telinga Bobotoh Persib Bandung. Made merupakan kiper inti Maung Bandung saat ini. Kepiawaiannya dalam mengamankan gawang Persib mendapat decak kagum Bobotoh.
Namun, bagaimana sosok Made sebagai orang tua dari anak-anaknya. Ternyata kiper kelahiran Bali, 38 tahun silam itu, mengaku tidak gampang menjadi seorang ayah. Khususnya, saat membimbing anak menjalani aktivitas belajar daring dari rumah.
Kini, di saat pandemi virus Corona, setiap orang tua memiliki waktu lebih intens mengurus anak-anaknya di rumah. Tidak terkecuali menjalani pembelajaran daring dari rumah.
"Kadang-kadang ada ikut bantuin juga, kalau misalkan butuh kaya menggambar atau soal-soal lain yang dia enggak ngerti ya bantuin juga. Saat maminya masak, kita yang bantuin belajar," ujar Made, Selasa (27/10/2020).
Anak sulung Made, Putu Ranwir Abhinava kini berumur 7 tahun dan sudah mulai mengenyam bangku sekolah dasar. Made pun merasakan sulitnya menjadi seorang guru meski hanya berstatus sementara karena saat ini anaknya harus menjalani sekolah daring.
"Jadi guru sementara ternyata susah juga ya," ungkapnya.
Menurutnya, anak ternyata lebih sulit dikontrol saat harus belajar di rumah. Misalnya, kata dia, Ranwir terkadang tiba-tiba menolak untuk mengikuti pelajaran dan Made beserta istrinya berusaha membujuk anak agar mau belajar.
"Bukan mata pelajarannya yang susah, atur anaknya yang susah. Kadang dia gak mau atau males, tau sendiri kan kalau di rumah bisa lebih bebas, kalau di sekolah, dia lebih takut sama gurunya," tukasnya.
"Kalau di runah kan kita harus rayu dia untuk ayo bikin, supaya mau juga apalagi bosan juga gak ada temannya," tambahnya.
Baca Juga: Febri Hariyadi Pamer Lengan Kekar Berotot, Banjir Komentar Kaum Hawa
Kini, kompetisi Liga 1 2020 memang belum ada kejelasan kapan kembali dihelat. Made pun lebih banyak memiliki waktu luang lantaran intensitas latihan bersama Persib berkurang. Ia pun lebih memilih banyak menghabiskan waktu bersama keluarga saja.
"Saat ini sih saya lebih banyak waktu sama keluarga aja," imbuhnya.
Kontributor : Aminuddin
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Mencekam! Nobar Persib vs Persija di Depok Berujung Bentrok, Gang Jati Sempat Memanas
-
GBLA Membiru! 5 Fakta Menarik Persib Kunci Juara Paruh Musim Usai Tekuk Persija 1-0
-
Hindari Titik Ini! Banjir Rendam Jalur Pantura Kudus
-
Persib vs Persija: Antara Dominasi Maung Bandung dan Kebangkitan Macan Kemayoran
-
Mengenal Simpadampro: Aplikasi Futuristik Damkar Bogor yang Bisa 'Ramal' Kebakaran