SuaraJabar.id - Temuan kerangka manusia diduga berjenis kelamin perempuan gemparkan warga Kampung Sampora, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (2/11/2020). Tulang belulang itu ditemukan dalam karung dengan dibungkus kain gorden berwarna merah muda.
Hal itu diungkapkan oleh salah satu warga Kampung Sampora, Abas (53) saat ditemui Suara.com tak jauh dari lokasi, Selasa (3/11).
Menurutnya, kondisi kerangka tersebut ditemukan dalam kondisi berserakan. Ditemukan juga kain gorden berwarna merah muda dan satu pakaian dalam berupa bra.
"Iya ada branya, dibungkusnya pakai kain gorden lalu di-karungin sudah pada hancur," kata Abas ditemui di sekitar lokasi.
Baca Juga: Kerangka Manusia Ditemukan di Dekat LIPI Cibinong, Korban Pembunuhan?
Abas mengatakan, tulang belulang mayat itu ditemukan pertama kali oleh majikannya bernama Uming. Saat itu, sang majikan sedang menyangkul dan membersihkan saluran air di perkebunan miliknya.
Ia mengungkapkan, tulang belulang itu ditemukan dalam kondisi berceceran. Tengkorak kepalanya sendiri ditemukan terpisah dari dalam karung yang membungkus.
"Pak Uming lapor sama cucunya. Kata dia ada tengkorak, dia ketakutan kali ya, dia langsung pulang. Sudah gitu di karung. Saya lihat pak Uming pulang di sini sudah ramai orang pada nonton. Polisi siang juga datangnya sekitar pukul 11.00 WIB," tuturnya.
Lebih lanjut, Abas menambahkan, ia dan warga sekitar mengaku sama sekali tak melihat ada orang mencurigakan sebelumnya. Adapun lokasi penemuan tersebut berada di jalan yang baru dibuka untuk akses perumahan yang baru dibangun.
"Ini kejadian baru pertama kali. Pas ada jalan baru aja ini," tandasnya.
Baca Juga: Temuan Kerangka Manusia Dekat LIPI, Warga: Badan dan Kepala Sudah Terpisah
Kapolsek Cibinong AKP I Kadek Vemil sebelumnya mengatakan, bahwa dugaan sementara kerangka manusia tersebut berjenis kelamin perempuan. Pasalnya di lokasi ditemukan juga pakaian dalam.
Berita Terkait
-
Arkeolog Temukan Kerangka Biarawati yang Dirantai, Bukti Ritual Penyiksaan Mengerikan di Masa Lalu
-
Geger Temuan Kerangka Manusia di Gedung Kosong Jaktim, Polisi Duga Korban Tewas Lebih dari 3 Bulan
-
Warga Tambun Bekasi Geger, Ada Temuan Tengkorak Manusia Telentang Di Kawasan Grand Wisata
-
Penemuan Kerangka Ibu dan Anak di Bandung Barat Bikin Geger, Polisi Ungkap Status dari Suami
-
Kronologi Fitriani Dinikah Siri Saat Usianya 14 Tahun hingga Dicor Suami di Blitar
Tag
Terpopuler
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Daftar Pemain Timnas Belanda U-17 yang Gagal Lolos ke Piala Dunia U-17, Ada Keturunan Indonesia?
- Titiek Puspa Meninggal Dunia
- Gacor di Liga Belanda, Sudah Saatnya PSSI Naturalisasi Pemain Keturunan Bandung Ini
- Eks Muncikari Robby Abbas Benarkan Hubungan Gelap Lisa Mariana dan Ridwan Kamil: Bukan Rekayasa
Pilihan
-
Terbang ke Solo dan 'Sungkem' Jokowi, Menkes Budi Gunadi: Dia Bos Saya
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik April 2025
-
Harga Emas Terbang Tinggi Hingga Pecah Rekor, Jadi Rp1.889.000
-
Dari Lapangan ke Dapur: Welber Jardim Jatuh Cinta pada Masakan Nusantara
-
Dari Sukoharjo ke Amerika: Harapan Ekspor Rotan Dihantui Kebijakan Kontroversial Donald Trump
Terkini
-
Warung Makan Bu Sum di Beringharjo Makin Laris Berkat BRI
-
Transformasi Digital: KB Bank Segera Beralih ke Sistem NGBS
-
Tragedi di RSHS, Dokter Residensi Rudapaksa Keluarga Pasien! Ini Fakta yang Diungkap Polisi
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025 Sukses Bawa Parfum Produksi Sidoarjo Go Global: Korea, Amerika, dan Nigeria
-
Modal Semangat dan Keberanian, Suryani Buktikan Perempuan Bisa Naik Kelas