SuaraJabar.id - Pemerintah Kota Cirebon memberikan penghargaan kepada 1.494 tenaga kesehatan (nakes) orang yang terlibat dalam perang melawan Covid-19. Penghargaan ini diberikan tepat di Hari Kesehatan Nasional, Kamis (12/11/2020).
Penghargaan tersebut ditandatangani langsung oleh Wali Kota Cirebon, Nashrudin Azis. Menurutnya, ini adalah sebuah bentuk perhatian dan apresiasi pemerintah pada nakes.
Selain ribuan tenaga medis, penghargaan itu juga diberikan untuk hotel yang selama ini telah membantu penanganan Covid-19 di Kota Cirebon. Mereka adalah Hotel Santika, Hotel Ono’s dan Hotel Langensari.
Azis mengatakan, seluruh masyarakat, termasuk pemerintah daerah (Pemda) telah melihat pengorbanan yang dilakukan oleh nakes di Kota Cirebon selama masa pandemi Covid-19.
Baca Juga: Anggaran Disdik Kota Cirebon Didominasi Belanja Pegawai
"Para nakes harus bangga, karena diberi kesempatan untuk menjadi pahlawan di tengah pandemi Covid-19," katanya.
Ia meminta kepada seluruh nakes untuk tetap menjaga semangatnya dalam merawat pasien. Penghargaan juga diberikan atas pengorbanan yang telah diberikan selama pandemi Covid-19.
“JIka semangat mereka menurun, akan semakin banyak lagi korban berjatuhan,” katanya.
Sedangkan kepada jajaran Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cirebon dan RSD Gunung Jati, Azis meminta untuk senantiasa menjaga dan melindungi tenaga medis yang ada di Kota Cirebon.
“Agar tidak ada lagi nakes yang gugur karena terpapar Covid-19," katanya.
Baca Juga: Pekanbaru Tambah 64 Nakes Kontrak untuk Tangani Pasien Covid-19
Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cirebon, Edy Sugiarto menjelaskan, dari 1.494 yang mendapatkan penghargaan, ada sekitar 700 orang lebih yang merupakan tenaga medis.
“Penghargaan tersebut setara dengan 5 Satuan Kredit Profesi (SKP)," katanya.
Berita Terkait
-
Waka Komisi IX DPR Geram THR Nakes RSUP Sardjito Cuma Cair 30 Persen, Desak Kemenkes Turun Tangan
-
Tingginya Perceraian di Cirebon, Menteri Arifah Khawatirkan Luka Sosial bagi Perempuan dan Anak
-
Nakes Iri Dengan Kenaikan Gaji Guru Honorer, La Ode Janji Sampaikan Kesedihan ke Presiden
-
Download Gratis! Ebook Soal CPNS Kesehatan Terbaru, Persiapan Matang Tes CPNS 2024
-
Insentif 6 Bulan Tak Kunjung Cair, Nakes RSUD Nabire Geruduk Kantor BKAD Papua Tengah
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
Pilihan
-
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman, Link Live Streaming dan Prediksi Susunan Pemain
-
Minuman Berkemasan Plastik Berukuran Kurang dari 1 Liter Dilarang Diproduksi di Bali
-
Nova Arianto: Ada 'Resep Rahasia' STY Saat Timnas Indonesia U-17 Hajar Korea Selatan
-
Duh! Nova Arianto Punya Ketakutan Sebelum Susun Taktik Timnas Indonesia U-17 Hadapi Yaman
-
Bukan Inter Milan, Dua Klub Italia Ini Terdepan Dapatkan Jay Idzes
Terkini
-
Cari Titik Temu, Bupati Bogor Ajak Duduk Bersama Bahas Isu Viral Kades Minta THR
-
BRI Terapkan Prinsip ESG untuk Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
BRI Berikan Tips Keamanan Digital: Waspada Kejahatan Siber Saat Idulfitri 1446 H
-
Program BRI Menanam Grow & Green: Meningkatkan Ekosistem dan Kapasitas Masyarakat Lokal
-
Dedi Mulyadi Skakmat PTPN: Kenapa Tanah Negara Disewakan, Perkebunannya Mana?