SuaraJabar.id - Kepala Dinas Kesehatan yang juga juru bicara Satgas Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Kabupaten Indramayu, Deden Bonni Koswara mengatakan, 10 orang dari Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Indramayu terkonfirmasi Covid-19.
Menurutnya, ke-10 orang asal Kantor Kemenag itu terkonfirmasi positif setelah upaya penelusuran (tracing) atas pasien positif sebelumnya.
"Pasien dari klaster Kemenag didapat dari hasil tracing pasien sebelumnya yang telah positif," ujarnya.
Semua pasien dari Kemenag kini menjalani karantina mandiri sampai rumah sakit rujukan siap.
Baca Juga: Dikabarkan Positif Covid-19, Pejabat BP Batam Kompol Gunadi Meninggal Dunia
Bersama 10 pasien asal Kemenag, tercatat pula 2 ibu rumah tangga dan seorang wiraswasta sebagai kasus baru di Indramayu.
Ibu rumah tangga dan wiraswasta tersebut sudah menjalani karantina mandiri. Namun, seorang ibu rumah tangga lain harus dirawat di ruang isolasi RSUD Indramayu.
"Pasien dari Kemenag semuanya isolasi mandiri, begitu juga seorang ibu rumah tangga dan wiraswata. Hanya 1 ibu rumah tangga yang isolasi di RSUD Indramayu," paparnya.
Pihaknya masih terus mendata para kontak erat pasien tersebut. Berdasarkan domisilinya, ke-13 pasien tersebut berasal dari beragam kecamatan, seperti Indramayu, Patrol, Lelea, Karangampel, Lohbener, dan Balongan.
Sejauh ini, total 442 pasien terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Indramayu. Rinciannya, 24 orang meninggal dunia, 176 masih dalam perawatan, dan 242 orang pulih.
Baca Juga: Ilmuwan Sebut Covid-19 Bukan Pandemi, tapi Sindemi, Apa Arti Sindemi?
Berita Terkait
-
Visa Haji 2025: 32.000 Sudah Terbit, Kemenag Ngebut Proses Dokumen Jemaah
-
Wamenag Dorong Pendidikan Kedokteran di PTKIN, FK UIN Walisongo Jadi Bukti Nyata
-
Puncak Haji 2025: Kemenag Siapkan Mitigasi Risiko di Armuzna Demi Kepuasan Jemaah
-
Pengumuman Resmi! 130 Orang Lolos Jadi Petugas Haji 2025, Siap Layani Jemaah di Tanah Suci
-
Lucky Hakim Harus Tahu, Ini Sanksi Bagi Kepala Daerah yang Liburan Tanpa Izin
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura