SuaraJabar.id - Artis Vanessa Angel turut menyindir pentolan FPI Habib Rizieq Shihab yang mengaku sakit sehingga tak bisa memenuhi panggilan polisi untuk mengklarifikasi sejumlah acaranya yang menciptakan kerumunan massa pada masa pandemi covid-19.
Awalnya, Nikita Mirzani melontarkan sindiran terhadap Habib Rizieq Shihab yang dikabarkan sakit. Sindiran Nikita via Instagram itu mendapat komentar dari akun Vanessa Angel.
Akun tersebut kini dikelola sang suami, Bibi Ardiansyah, lantaran Vanessa sedang berada di penjara.
Lewat komentarnya, Vanessa Angel seolah mengatakan, ia yang dalam kondisi hamil saja mau mengikuti aturan kepolisian.
"Aku aja yang hamil delapan bulan, dipanggil polisi tetap datang. Bahkan sampai harus dipisahkan dengan anak, tetap datang sidang," tulis akun resmi Vanessa Angel di kolom komentar Nikita Mirzani, Jumat (20/11/2020).
Lewat Bibi, Vanessa juga berharap bisa dijenguk Nikita Mirzani di Lapas Pondok Bambu, Jakarta Timur.
"Bahkan aku aja harus dipisah sama anakku tetap datang sidang.. besuk Vanesa nanti ya kak.," sambungnya.
Nikita Mirzani mengunggah surat FPI yang menyatakan kondisi Habib Rizieq sedang sakit. Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) itu dinyatakan perlu banyak istirahat karena aktivitas padat sejak 10 hingga 14 November.
Surat tersebut muncul tak lama setelah Habib Rizieq yang bakal dipanggil polisi menyusul kerumunan yang terjadi saat ia menggelar maulid dan acara pernikahan anaknya.
Baca Juga: Nikita Mirzani Senang Ancaman FPI Dibubarkan: Hidup NKRI Harga Mati!
Keadaan tersebut mendapat sorotan Nikita Mirzani. Janda tiga anak ini menyindir, orang-orang yang berurusan dengan polisi mendadak tak sehat.
"Kenapa semua orang dipanggil polisi sakit? Kecuali gue..," tulis Nikita Mirzani, Jumat (20/11/2020).
Vanessa sendiri mulai menjalani masa hukumannya sejak Rabu (18/11/2020). Dalam kasus penyalahgunaan narkoba, dia divonis tiga bulan penjara dan denda Rp 10 juta.
Putusan ini lebih ringan dari tuntutan jaska yakni enam bulan penjara dan denda Rp 10 juta.
Bila dihitung-hitung selama menjadi tahanan kota, Vanessa Angel bakal menjalani sisa hukuman selama 1,5 bulan penjara.
Berita Terkait
-
Kabar Habib Rizieq Sakit, Vanessa Angel: Aku Hamil Dipanggil Polisi Datang
-
Nikita Mirzani Senang Ancaman FPI Dibubarkan: Hidup NKRI Harga Mati!
-
Setengah Nyinyir, Nikita Mirzani Doakan Habib Rizieq Sehat
-
Nikita Mirzani Sindir Habib Rizieq: Kenapa Orang Dipanggil Polisi, Sakit?
-
Sindiran Nikita Mirzani buat Habib Rizieq yang Sakit Usai Dipanggil Polisi
Terpopuler
- Moto G96 5G Resmi Rilis, HP 5G Murah Motorola Ini Bawa Layar Curved
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Misteri Panggilan Telepon Terakhir Diplomat Arya Daru Pangayunan yang Tewas Dilakban
- 7 HP Infinix Rp1 Jutaan Terbaik Juli 2025, Ada yang Kameranya 108 MP
- 10 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 9 Juli: Ada Pemain OVR Tinggi dan Gems
Pilihan
-
Kevin Diks Berada di Situasi Tak Enak, CEO Gladbach Kasih Peringatan
-
Sikap Profesional di Balik Cedera Ole Romeny di Piala Presiden 2025
-
7 Fakta Menyentuh Arya Daru Pangayunan, Diplomat Muda Cemerlang yang Wafat Misterius
-
Utang Emiten Milik Adik Prabowo Bengkak 57,8 Persen
-
Emiten Kebab Baba Rafi Terjerat Utang Pinjol Rp2 Miliar
Terkini
-
BRI Perkuat Reputasi Global, Pimpin Daftar Bank Terbaik di Indonesia
-
Fakta Kelam Gadis 16 Tahun di Cianjur: 4 Hari Disekap, Digilir 12 Pria, Pelaku Termasuk Pelajar
-
BRI Perkuat Pendanaan Jangka Panjang Lewat Fokus pada Dana Murah
-
Duh!Lisa Mariana Dipanggil Polda Jabar, Telusuri Dugaan Video Syur dengan Pria Bertato
-
Janji Tinggal Janji? Tumpukan Sampah di Pasar Sukanagara Cianjur Jadi Bukti