SuaraJabar.id - Pisang kerap dijadikan buah penutup makan besar. Selain nikmat, pisang termasuk makanan sehat karena mengandung berbagai vitamin, protein, serat, magnesium, dan lainnya.
"Pisang terkenal dengan kandungan kaliumnya, menyediakan sumber B6 dan serat yang signifikan di mana memainkan peran penting dalam fungsi tubuh seperti mengurangi kolesterol dan menyeimbangkan suasana hati," ungkap Lisa Richards, konsultan nutrisi bersertifikat pada Insider.
Masih melansir dari Insider, berikut beberapa manfaat pisang untuk kesehatan, antara lain:
Mengatur Gula Darah
Pisang mengandung pektin dan pati resisten yang dapat membantu menurunkan gula darah. Richards mengatakan bahwa serat larut ini meningkatkan sensasi kenyang, mencegah makan berlebih, serta memperlambat laju pencernaan.
Selain itu, indeks glikemik (GI) pisang adalah 30 hingga 60 tergantung kematangannya. "Semakin rendah GI, semakin kecil kemungkinan makanan akan menyebabkan lonjakan cepat (gula darah)," ujar Richards.
Menjaga Kesehatan Jantung
Kalium pada pisang berfungsi sebagai elektrolit yang berperan penting untuk mengatur kontraksi otot.
"Karena jantung adalah otot, kalium dan kesehatan jantung sangat erat kaitannya," ucap Monica Auslander Moreno, MS, RDN, ahli diet utama di Miami's Essence Nutrition.
Baca Juga: Mengandung Zat Berbahaya, Amankah Styrofoam untuk Bungkus Makanan?
Mengontrol Tekanan Darah
Sebuah ulasan pada 2017 lalu menemukan bahwa suplemen kalium mengurangi tekanan darah bagi penderita hipertensi atau tekanan darah tinggi.
"Makanan yang mengandung potasium yang baik dan rendah natrium bisa mengurangi risiko tekanan darah tinggi dan stroke," catat Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA). Dalam hal ini pisang mempunyai kandungan kalium dan rendah natrium.
Membantu Menurunkan Berat Badan
Pisang dapat membantu merasa kenyang lebih cepat. Kombinasi pektin dan pati resistennya menunda pengosongan perut dan membuat makan lebih sedikit kalori.
"Pisang hijau lebih baik untuk ini karena ketika pisang matang atau menua, ia kehilangan pektin. Selain itu, semakin hijau pisang, semakin tahan pati yang dikandungnya," kata Moreno.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Jakarta Siap-Siap! Katulampa Tembus Siaga 3 Malam Ini, Air Kiriman Puncak Mengalir Deras ke Ibu Kota
-
Nasib Pencarian Korban Longsor Cisarua Ditentukan Besok Sore, Lanjut atau Berhenti?
-
40 Jenazah Korban Longsor Cisarua Berhasil Teridentifikasi, Berikut Daftar Nama dan Asal Kampungnya
-
Simak Jadwal KRL Terakhir Malam Ini Rute Bogor, Bekasi, dan Parung Panjang
-
Desa BRILiaN Tembus 5.245 Desa, BRI Tegaskan Komitmen Pemberdayaan Ekonomi Lokal