SuaraJabar.id - Selebgram Ketut Ayu Wulantari (23) nekat mengakhiri hidup dengan cara lompat dari lantai 4 Hotel Rose Inn Jimbaran, Bali pada Sabtu (28/11/2020).
Insiden bunuh diri seorang mahasiswi di Hotel Rose Inn, Jimbaran, Kuta, Bali pada Sabtu (28/11/2020) menggegerkan warga.
Wanita muda tersebut merupakan seorang selebgram dan bidan. Ditelusuri dari Instagram pribadinya @wulantari_ayu, Ketut Ayu Wulantari memiliki 191 ribu followers.
Dia kerap membagikan momen dirinya lewat berbagai foto maupun video. Adapun postingan terakhir wanita kelahiran Singaraja tersebut dibagikan pada sepekan lalu.
Baca Juga: Tesis Ditolak, Mahasiswi Universitas Ternama Ini Bunuh Diri
Dalam unggahan itu, Ketut Ayu Wulantari mengunggah kolase foto selfienya. Foto itu kemudian dibubuhi narasi, "Mati 1........???".
Unggahan Ketut Ayu Wulantari ramai dikometnri warganet. Kekinian, warganet ramai mengucapkan belasungkawa dan doa atas kepergian sang selebgram.
Sebelumnya, korban bunuh diri dengan cara melompat dari lantai 4 hotel Hotel Rose Inn, Jimbaran.
Kepala Polsek Kuta Selatan AKP Yusak Agustinus Sooai saat dikorfirmasi mengatakan KAW dinyatakan meninggal tidak lama saat dibawa ke rumah sakit.
Korban mengalami luka pada bagian kaki dan kepala depan dan dugaan sementara karena banyak masalah dan putus cinta. Polisi hingga kekinian masih melakukan penyelidikan atas kejadian ini.
Baca Juga: Tak Bisa Bayar Uang Kuliah, Mahasiswi Bali Nekat Terjun dari Atas Jembatan
Meli, pemilik penginapan, menuturkan korban bukan penghuni kamar hotel melainkan tamu yang menginap selama 2 hari belakangan karena penghuni hotel sedang ke Singaraja.
"Terakhir saya ketemu cowoknya itu katanya mau pergi ke Singaraja, sekitar seminggu lalu. Lalu beberapa hari lalu si perempuan ini datang sendirian dan menginap sendirian," kata Meli kepada SuaraBali.id.
Meli menuturkan tidak ada yang ganjal dari perilaku KAW karena orangnya ramah dan mau menyapa selama menginap di penginapannya tersebut.
"Ya dia sering main, karena cowoknya stay di sini sejak awal November lalu. Tapi kemarin dia datang pas cowoknya ngga ada, jadi penginapan ini ada harga untuk kost-kostan alias bulanan, dan cowoknya salah satu penghuni kost bulanan," katanya.
Catatan Redaksi: Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecenderungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.
Bisa juga Anda menghubungi LSM Jangan Bunuh Diri melalui email janganbunuhdiri@yahoo.com dan telepon di 021 9696 9293. Ada pula nomor hotline Halo Kemkes di 1500-567 yang bisa dihubungi untuk mendapatkan informasi di bidang kesehatan, 24 jam.
Berita Terkait
-
Daftar Harga Konten Eksklusif Selebgram, Pendapatan Fuji Tertinggi Meski Terbilang Murah
-
Sama-sama Hadiri Ultah Azura usai Diduga Tak Akur, Intip Adu Gaya Anggun Glamor Tasyi Athasyia dan Tasya Farasya
-
Adu Koleksi Tas Vanessa Nabila dan Clara Wirianda, Sama-Sama Diisukan Jadi Simpanan Pejabat
-
Tak Hanya Lydia, BA ONIC Ini Pernah Diterpa Isu Video Tak Senonoh
-
ONIC Lydia Diterpa Isu Video 12 Menit, Selebgram Ini Malah Buat Konten Baru
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend