SuaraJabar.id - Memiliki paras mirip Raffi Ahmad, Dimas Ramadhan kini digaet Sultan Andara untuk membuat konten hingga ikut berlibur. Namun bukan cerita baik saja yang dialami Dimas karena berparas mirip Raffi. Ia juga pernah punya pengalaman yang membuatnya trauma.
Ia mengaku sempat ditaksir oleh seorang om-om. Om-om tersebut mengejar Dimas sampai membuatnya trauma dan ketakutan.
Dimas menyebut momen itu terjadi saat dirinya masih berjualan bakso, sebelum tenar seperti sekarang.
Cerita tersebut dibagikan Dimas Ramadhan dalam video 'ANNEH ANNETH S2 EPS.6 - KA DIMAS AHMAD CERITA SEMUANYA KE ANNETH, TERNYATA BEGINI .....' yang diunggah akun YouTube Anneth Delliecia Nasution belum lama ini.
Berawal saat Anneth bertanya kira-kira apakah ada pelanggan baksonya yang punya sikap aneh terhadap Dimas Ahmad.
"Ada, tapi nggak usah disebutkanlah namanya. Soalnya kenal namanya," ujar kembaran Raffi Ahmad ini.
Selanjutnya lelaki yang mirip Raffi Ahmad ini menuturkan bahwa orang tersebut terus berusaha mendekati dirinya dengan maksud terselubung.
"Dia tuh ngejar-ngejar aku terus. Mending kalau cewek, ini cowok," beber Dimas Ahmad.
"Sering menghubungi, tiba-tiba udah di-samperin. Padahal sudah sempat di-block," sambungnya lagi.
Baca Juga: Jadikan Monyet Bahan Candaan, Baim Wong Dikritik Keras Richard Kyle
Dia menjelaskan bahwa lelaki tersebut cukup terobsesi dirinya. Dengan kata lain menyukai sosok Dimas Ahmad.
"Kayak cowok terobsesi gitu sama cowok. Karena ada kenalan dia bilang kalau dia suka sama aku. Aduh nggak usah ngejar-ngejar lagi," ucap Dimas Ahmad bergidik ngeri.
Menariknya lagi, remaja 19 tahun ini menyebut bahwa sosok itu lebih tua dari dirinya. Bahkan si om-om sudah berkeluarga.
"Sudah cukup tua dan sudah punya anak," kata Dimas Ramadhan memungkasi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Longsor Proyek di Jatinangor: 3 Pekerja Tewas, 3 Lainnya Masih Tertimbun Material
-
Bupati Rudy Susmanto Garansi Tak Ada Alih Fungsi Lahan di Bogor Hingga 2028
-
Sinergi BUMN, BRI Ambil Peran dalam Pembangunan Huntara untuk Masyarakat Aceh
-
Masuki 2026, Dirut BRI Yakin Transformasi Perkuat Daya Saing dan Pertumbuhan
-
Mal Pelayanan Publik Bogor Barat dan Timur Mulai Digarap 2027, Bupati: Urus Dokumen Tak Perlu Jauh