SuaraJabar.id - Di Jepang, mobil mungil atau jenis Kei Car memiliki penggemar tersendiri. Karena kecil, mobilitasnya lebih tinggi. Di sisi lain, meski bentuk tidak bongsor bukan berati teknologinya terbatas. Contohnya adalah All-New Nissan Roox. Sosok imut ini sukses di tangga teratas dalam ajang "Kei Car of the Year" di kompetisi "Japan Car of the Year 2020-21".
Dikutip kanal otomotif Suara.com, jejaring SuaraJabar.id, dari kantor berita Antara, salah satu faktor yang membuat para juri jatuh hati adalah sistem bantuan pengemudi ProPILOT. Selain itu, nilai bagus diperoleh dari performa, kenyamanan mengemudi, serta teknologu canggih.
"Meski tergolong mobil kecil, nilai praktis, kemudahan kontrol dan performa on-road All-New Nissan Roox sangat stabil," nilai tim juri, yang dikutip kantor berita Antara dari siaran pers Nissan Global, awal pekan ini (7/12/2020).
Selain itu, kualitas interior yang tinggi dan kenyamanan jok juga menjadi poin lebih bagi All-New Nissan Roox.
Baca Juga: Usia 10 Tahun, Nissan LEAF Cetak Penjualan 500 Ribu Unit
"Nissan mendapatkan penghormatan atas penghargaan untuk All-New Nissan Roox, yang dipilih para juri menjadi Car of the Year Jepang. Menyusul kemenangan tahun lalu untuk Nissan Dayz, penghargaan baru ini membuktikan kekuatan mobil kei kami dan teknologinya," sambut Asako Hoshino, wakil presiden eksekutif Nissan.
Lebih detail tentang teknologi yang disematkan di mobil mungil ini, terdapat Nissan Intelligent Mobility sebagai trade-mark Nissan, termasuk di dalamnya adalah sistem bantuan pengemudi ProPILOT. Fitur ini dirancang untuk mengurangi kelelahan karena mengemudi jarak jauh atau menghadapi kemacetan di jalan raya.
Juga tersedia fitur Intelligent Forward Collision Warning untuk memantau dan memberikan peringatan kepada driver jika ada objek atau kendaraan lain yang tiba-tiba berhenti.
Sejak dipasarkan sebagai edisi pertama dengan Nissan Dayz Roox pada 2009, All-New Nissan Roox laku 612.000 unit.
Baca Juga: Nissan Tawarkan Test Drive Toyota RAV4, Jadi Ingat Promo Resto Siap Saji
Berita Terkait
-
Kevin Diks Ketakutan Habis Cedera di Timnas Indonesia vs Jepang: Saya Sampai Lakukan...
-
Review Film River, Terjebak dalam Pusaran Waktu
-
Profil Febru Danar Surya, Ilustrator Bantul di Balik Koreografi Godzila Vs Gundala saat Lawan Jepang
-
Ilustrator di Balik Koreo Gundala vs Godzila di Laga Indonesia Lawan Jepang, Karyanya Curi Perhatian Dunia!
-
5 Alasan Film Monster Pabrik Rambut Wajib Masuk Daftar Tontonan Kamu
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
Terkini
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global