SuaraJabar.id - Syahrian Abimanyu mengaku tak butuh waktu lama untuk memutuskan menerima pinangan raksasa Malaysia, Johor Darul Ta'zim (JDT). Pemain yang sebelumnya memperkuat Madura United ini pun menjelaskan prosesnya.
Abimanyu mengaku sudah diamati oleh JDT sejak setahun yang lalu. Namun, baru sekitar dua minggu kemarin, JDT mengirimi tawaran resmi kepada sang pemain.
Setelah berkomunikasi dan meminta restu orang tuanya, Abimanyu pun langsung sepakat untuk menandatangani kontrak berdurasi tiga tahun. Kontraknya bersama Madura United pun sudah selesai pada 9 Desember lalu.
"Prosesnya jadi sudah diamati dari beberapa tahun lalu oleh JDT. Dua minggu lalu JDT mengirimkan surat yang isinya tertarik untuk mendatangkan saya," kata Abimanyu dalam keterangannya kepada awak media.
Baca Juga: Syahrian Abimanyu Tak Masalah Andai Langsung Dipinjamkan JDT ke Klub Lain
"Tanpa pikir panjang saya langsung berkonsultasi dengan keluarga, saya langsung menandatangani kontrak dengan JDT," tambahnya.
Pemain berusia 21 tahun ini masih menunggu urusan administrasi selesai untuk bertolak ke Malaysia. Abimanyu memprediksi awal Januari sudah berangkat ke Malaysia.
"Untuk saat ini saya belum tahu, kalau administrasi sudah selesai semua mungkin awal Januari saya akan terbang ke Malaysia," pungkasnya.
Di awal musim dengan JDT, Abimanyu kemungkinan bakal dipinjamkan ke klub lain. Namun, masih belum diketahui ke mana sang pemain akan berkarier.
"Sampai sekarang saya belum tahu akan ke mana," pungkas mantan pemain Sriwijaya FC tersebut.
Baca Juga: Ibu sedang Siapkan Susu, Bayi 5 Bulan Diserang Monyet hingga Babak Belur
Berita Terkait
-
Netizen RI Ngamuk! Media Malaysia Diduga Ledek Mees Hilgers Minta Maaf Tak Bisa Bela Timnas Indonesia vs Jepang
-
Menohok, 3 Pemain Keturunan yang Tolak Mentah-mentah Timnas Malaysia
-
3 Kerja Sama yang Bisa Dilakukan Erick Thohir dengan Tunku Mahkota Johor Pemilik JDT
-
Siapa Issac Hayden? Diklaim Punya Darah Malaysia, Tapi Resmi Pilih Timnas Jamaika
-
Bertemu Erick Thohir, Mungkinkah JDT Berkompetisi di BRI Liga 1 karena Bosan Juara?
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
- Cucu Ulang Tahun, Kado dari Kris Dayanti untuk Azura Bikin Atta Halilintar Semringah: Masya Allah!
- Dihujat Gegara Sindir Raffi Ahmad, Pendidikan Andhika Pratama dan Andre Taulany Tak Jauh Beda
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang