Scroll untuk membaca artikel
Syaiful Rachman | Adie Prasetyo Nugraha
Kamis, 24 Desember 2020 | 22:23 WIB
Pelatih Persija Jakarta Sergio Farias (kanan) dan asisten pelatih Rodrigo Pellegrini memberikan keterangan usai memimpin latihan skuatnya Stadion Soemantri Brodjonegoro, Jakarta, Senin (27/1/2020). (ANTARA/Michael Siahaan)

SuaraJabar.id - Tak lagi melatih Persija Jakarta, Sergio Farias mengaku mendapat tawaran dari dua klub asal Indonesia. Namun, pelatih asal Brasil itu enggan menyebut nama dua klub yang tertarik menggunakan jasanya tersebut.

Farias bisa dikatakan melatih Persija hanya sesaat. Pandemi COVID-19 menjadi salah satu faktor yang pada akhirnya membuat kerja sama antara Farias dan Persija berakhir lebih cepat.

Posisi Farias kini digantikan oleh Sudirman. Namun demikian, kompetisi sepak bola di Indonesia hingga kini masih belum ada kepastian.

PSSI dan PT LIB menjadwalkan kompetisi pada Februari 2021. Namun hal itu belum menjamin kompetisi bisa bergulir sesuai jadwal.

Baca Juga: Terbuang dari Persija, Pemain Asal Aceh Cetak Gol Indah bersama Klub Qatar

Kepastian kompetisi masih menunggu turunnya izin dari kepolisian.

Sergio Farias memantau anak didik di Persija Jakarta secara online [Instagram: @sergiofarias92].

"Ya, saya menerima tawaran dari klub Indonesia," kata Farias sat dihubungi oleh awak media lewat pesan WhatsApp.

"Ada dua tim yang bertanya mengenai situasi saya sekarang," sambungnya.

Selain klub Tanah Air, tawaran juga datang dari tim luar negeri. Namun, Farias baru bisa memutuskannya setelah kontraknya bersama Persija benar-benar selesai.

"Saya menerima tawaran dari berbagai klub di sejumlah negara," jelas pelatih asal Brasil itu.

Baca Juga: Hasrat Sandi Sute Latih Bibit-bibit Muda di Kampung Halaman

"Namun, saya harus menunggu hingga kontrak saya bersama Persija benar-benar habis pada 31 Desember 2020," pungkasnya.

Load More