SuaraJabar.id - Tak lagi melatih Persija Jakarta, Sergio Farias mengaku mendapat tawaran dari dua klub asal Indonesia. Namun, pelatih asal Brasil itu enggan menyebut nama dua klub yang tertarik menggunakan jasanya tersebut.
Farias bisa dikatakan melatih Persija hanya sesaat. Pandemi COVID-19 menjadi salah satu faktor yang pada akhirnya membuat kerja sama antara Farias dan Persija berakhir lebih cepat.
Posisi Farias kini digantikan oleh Sudirman. Namun demikian, kompetisi sepak bola di Indonesia hingga kini masih belum ada kepastian.
PSSI dan PT LIB menjadwalkan kompetisi pada Februari 2021. Namun hal itu belum menjamin kompetisi bisa bergulir sesuai jadwal.
Kepastian kompetisi masih menunggu turunnya izin dari kepolisian.
"Ya, saya menerima tawaran dari klub Indonesia," kata Farias sat dihubungi oleh awak media lewat pesan WhatsApp.
"Ada dua tim yang bertanya mengenai situasi saya sekarang," sambungnya.
Selain klub Tanah Air, tawaran juga datang dari tim luar negeri. Namun, Farias baru bisa memutuskannya setelah kontraknya bersama Persija benar-benar selesai.
"Saya menerima tawaran dari berbagai klub di sejumlah negara," jelas pelatih asal Brasil itu.
Baca Juga: Terbuang dari Persija, Pemain Asal Aceh Cetak Gol Indah bersama Klub Qatar
"Namun, saya harus menunggu hingga kontrak saya bersama Persija benar-benar habis pada 31 Desember 2020," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Tak Terlibat dalam Pemilihan Pelatih Baru, Sebuah Cara Cuci Tangan Model Baru dari Erick Thohir?
-
Tak Gentar Meski Terpukul, Persija Tegaskan Mental Baja Usai Derbi Kontra Persib
-
John Herdman Bebas Pilih Asisten Pelatih Lokal, PSSI Hanya Tinggal Siapkan
-
Beda Kata-kata Pertama John Herdman dengan Kluivert dan Shin Tae-yong, Siapa Lebih Berapi-api?
-
Bagaimana Ocehan Warganet soal Penunjukan John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia?
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Viral Screenshot Jokowi Minta Jangan Dipenjara Soal Ijazah Palsu, Ini Fakta Sebenarnya
-
Penderita Obesitas Dapat Ikuti Program Penurunan Berat Badan Berbasis Semaglutide, Apa Itu?
-
Kabar Gembira Warga Bogor Barat: Akhir dari Era 'Jalur Neraka' Dimulai dengan Anggaran Rp100 Miliar
-
Hasil Pertemuan Rudy Susmanto dan Pengusaha: Sepakat Hibahkan Lahan, Siap Lobi Dedi Mulyadi
-
Dorong Lapangan Kerja Baru, Pemkab Bogor Buka Ruang Kolaborasi Seluas-luasnya Bagi Swasta