SuaraJabar.id - Sebuah video insiden kecelakaan menjadi perhatian publik usai rekamannya viral di sosial media.
Kecelakaan itu terjadi tepat ketika petugas lalu lintas tengah memberi imbauan kepatuhan berkendara.
Seolah menjadi latar belakang contoh, kecelakaan tersebut terjadi tepat di belakang sang petugas yang sedang merekam imbauannya.
Kehati-hatian saat berkendara menjadi salah satu hal paling penting dalam berlalu lintas. Hal itu pula yang tak henti diingatkan oleh petugas.
Baca Juga: Nekat Terobos Lampu Merah, Mobil Kijang Kotak Terguling di Jalan Sutomo
Namun, dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram @memomedsos, sebuah kejadian ironis dalam berkendara menjadi pembelajaran nyata bagi publik.
Pasalnya, dalam video itu terlihat seorang petugas lalu lintas sedang memberikan arahan agar para pengendara tetap berhati-hati.
"Diimbau juga kepada masyarakat dan pengendara agar selalu tetap berhati-hati di jalan," kata petugas.
"Brukk!!!"
Tiba-tiba saja sebuah kecelakaan mobil menabrak pesepeda terjadi di belakang petugas.
Baca Juga: Mengharukan! Polisi Ini Menyuapi dan Memandikan Orang Gangguan Mental
"Waduh!" seru si petugas.
Imbauan dari petugas lewat video pun terpotong. Ia segera berlari menolong si pesepeda yang ambruk di belakangnya.
Kecelakaan yang juga terekam dalam video itu seakan menjadi contoh nyata bahwa kehati-hatian dalam berlalu lintas memang diperlukan.
Simak videonya DI SINI.
Sementara itu, para warganetpun meramaikan kolom komentar video kecelakaan yang disebut terjadi di Subang, Jawa Barat itu dengan beragam tanggapan.
"Waduh keren, langsung dikasih ilustrasinya," sebut @fattanalfadly01.
"Teori beserta prakteknya, semoga tidak cidera parah," komentar @luthfihm******.
"Sebuah ironi.." tulis @tania*****.
"Momennya pas!" imbuh @kevpaa*****
Berita Terkait
-
Klaim Telah Beri Santunan, KPU Ungkap Detik-detik Wafatnya Anggota KPPS saat Jaga TPS di Penjaringan
-
KJRI Kuching Pulangkan 2 Jenazah WNI Korban Kecelakaan di Serawak
-
Tragedi Slipi: Sopir Truk Maut Ngantuk Usai Tidur Hanya 1,5 Jam
-
Aturan Kendaraan Berat Masuk Wilayah Kota dan Jam Operasional
-
Bukan Rem Blong, Kecelakaan Truk Tabrak 8 Kendaraan Tewaskan 2 Orang di Slipi karena Sopir Ngantuk
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Pj Gubernur Jabar Minta Semua Pihak Tenang Sikapi Hasil Quick Count
-
Pilgub Jabar: Menang Versi Hitung Cepat, Dedi Mulyadi Turun ke Sawah
-
Bawaslu Kota Tasikmalaya Telusuri Dugaan Praktik Politik Uang
-
Bawa Pulang Poin dari Markas Port FC, Persib Masih Punya Kans ke 16 Besar AFC Champions League II
-
Sempat Terhenti Gara-gara Warga Coblos Dua Kali, Pemungutan Suara di TPS 09 Karawang Dilanjutkan