SuaraJabar.id - Timnas Indonesia U-19 ternyata belum bisa dipastikan menggelar laga uji coba selama menjalani training camp (TC) di Spanyol. Diberitakan sebelumnya, Timnas Indonesia U-19 akan melakoni lima laga uji coba selama di Negeri Matador, termasuk pertandingan melawan Lleida Esportiu U-19, Selasa (5/1/2021).
Sebelumnya, laga uji tanding Timnas Indonesia U-19 kontra Gimnastic Tarragona yang semula dijadwalkan digelar pada 3 Januari lalu gagal terlaksana. Kabarnya, pertandingan tersebut diundur menjadi 7 Januari 2021.
Plt. Sekjen PSSI, Yunus Nusi, menyebut masih menunggu kepastian laga uji coba untuk besok bisa digelar. Namun, tidak dijelaskan apa yang menjadi kendala terkait pertandingan besok.
"Masih menunggu (kepastian). Mudah-mudahan hari ini sudah ada informasi kepastiannya," kata Yunus Nusi saat dikonfirmasi Suara.com, Senin (4/1/2021).
Baca Juga: Latihan Timnas Indonesia U-19 Sudah Dipimpin Shin Tae-yong
Sementara untuk lawan-lawan serta jadwal yang sudah dirilis oleh PSSI sebelumnya, Yunus juga tak bisa memberikan kepastian. Pihaknya masih menunggu kejelasan terkait uji coba.
"Masih menunggu konfirmasi," tambah lelaki yang juga anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI itu.
Sebelumnya, PSSI telah merilis lima tim yang akan menghadapi Timnas Indonesia U-19 selama TC di Spanyol sampai 31 Januari 2021.
Lawan-lawan yang akan dihadapi adalah Gimnastic Tarragona (7 Januari), Lleida Esportiu U-19 (5 Januari), Sabadell U-19 (11 Januari), Ceuta U-19 (20 Januari), dan Timnas Arab Saudi U-19 (27 Januari).
TC Timnas Indonesia U-19 ini merupakan persiapan menghadapi Piala Asia U-19 2020 di Uzbekistan pada Maret 2021. Di kejuaraan tersebut Garuda Nusantara --julukan Timnas U-19-- berada di Grup A bersama Uzbekistan, Iran, dan Kamboja.
Baca Juga: Dua Rekor Xavi di Barcelona yang Bisa Dipatahkan Messi di Sisa Musim Ini
Berita Terkait
-
Kiprah La Nyalla Mattalitti Saat Geger Geden PSSI Kini Rumahnya Digeledah KPK
-
Megawati Tak Masuk Best 7, Shin Tae-yong Dipecat, Media Asing: Hubungan Korea-Indonesia Memanas?
-
Transformasi Timnas Indonesia: PSSI Tancap Gas Jelang Piala Dunia U-17 2025
-
Murid Shin Tae-yong Sorot Timnas Indonesia U-17 Dibantai Korut, Sarankan Ini Buat Perbaikan Tim
-
Kabar Terbaru! Berkas Naturalisasi Mauro Zijlstra Sudah Siap, Tunggu Lampu Hijau PSSI
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
-
Tanpa Tedeng Aling-aling, Pramono Sebut Bank DKI Tidak Dikelola Profesional: Banyak Kasus Terus!
-
5 HP Murah Mirip iPhone 16: Harga Mulai Sejutaan, Bikin Orang Terkecoh!
-
Kiprah La Nyalla Mattalitti Saat Geger Geden PSSI Kini Rumahnya Digeledah KPK
-
Markas Pemain Korut U-17: Yang Tersembunyi di Balik Klub 4.25 SC?
Terkini
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang
-
Keberlanjutan Kinerja Jangka Panjang, BRI Siapkan Dana Rp3 triliun untuk Buyback Saham
-
Berkat BRI, Pengusaha Kue Tien Cakes and Cookies Capai Omzet Puluhan Juta
-
Berdaya Saing Global, UMKM Songket Binaan BRI Sukses Tembus Pasar Internasional