SuaraJabar.id - Hujan deras yang beberapa hari mengguyur sebagian pemukiman di Kabupaten Indramayu, mengakibatkan banjir rob melanda wilayah Eretan, Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu.
Namun kondisi tersebut, tidak menyurutkan semangat pasangan pengantin ini untuk melangsungkan resepsi pernikahan.
Pasangan pengan pengantin ini, diketahui bernama Elina dan Agus, mereka melangsungkan akan dan resepsi pada Senin (11/01/2021) sekarang ini, terlihat menerobos genangan air di Desa Eretan, Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu itu terekam kamera telepon seluler milik warga sekitar.Video tersebut menjadi viral disejumlah media sosial.
Video momen pasangan pengantin yang menerobos banjir rob itu diunggah dalam story instagram akun milik @nabilahliwaqisti dan akun Facebook milik akun @nabilah liwaqisti.
Baca Juga: Gaya Cool Lucky Hakim, Calon Wakil Bupati Indramayu
Dalam penggalan video itu memperlihatkan mempelai pengantin wanita menaiki becak yang didorong oleh sejumlah warga dan menerobos genangan air rob. Sedangkan mempelai pengantin pria berjalan kaki dengan menggenakan baju warna putih, dan celana pendek berwarna hitam, dengan didampingi sejumlah kerabatnya.
Di dalam video itu, terdengar jelas seorang mempelai wanita mengenakan gaun berwarna putih menyapa mempelai pengantin pria yang berjalan menerobos genangan air "Hai, A," sembari tersenyum menghadap kearah mempelai pria.
Kendati demikian, kedua mempelai pengantin ini, tetap melangsungkan akad dan resepsi pernikahan ditengah genangan air rob yang membanjiri seluruh pemukiman Desa Eretan, Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu.
Video lainnya, yang diunggah akun Facebook nabilah liwaqisti, memperlihatkan tampak lokasi akan dan resepsi tergenang air rob. Bahkan kursi dan meja prasmanan digenangi air rob. Meski demikian Kedua mempelai dan keluarganya tampak santai melakukan proses pemotretan di atas genangan air.
Sontak, unggahan video tersebut menuai banyak komentar dari para netizen, seperti halnya dilontarkan oleh Kun milik @anzoe. Dalam komentarnya ia mengucapkan selamat kepada kedua mempelai.
Baca Juga: Tiga Desa di Indramayu Terendam Banjir hingga 60 Centimeter
"Selamat untuk kedua mempelai, semoga samawah. Semoga banjirnya cepat surut, hati-hati buat warga Eretan yang kena banjir," tulisnya.
Adapun ada juga netizen yang mengomentari warga yang mendampingi kedua mempelai pengantin itu tidak mengenakan masker. Seperi yang ditulis oleh akun @eyumyudhaningrum, dengan menggunakan bahasa Jawa.
"Wah daerahnya aman corona ya, langka sing maskeran," tulisnya.
Tidak sedikit, netizen memberikan semangat melalui kolom komentar di akun facebook @nabilah liwaqisti. Seperti yang ditulis akun milik @Rama Aditia Mak Up.
"Semangat sayang, ini akan menjadi pengalaman yang menarik seumur hidup," tulisnya.
Kontributor : Abdul Rohman
Berita Terkait
-
Kini Menang Pilkada 2024, Lucky Hakim Pernah Dituding Playing Victim dan Zalim oleh Lawan Politik
-
Menang Telak dari Nina Agustina, Lucky Hakim Sindir Seseorang yang Tidak Menyukainya
-
Pj Gubernur Jakarta Ungkap Cerita Gibran Dadakan Blusukan ke Lokasi Banjir Rob: Meski Air Mulai Kering, Beliau...
-
Banjir Rob Rendam Pemukiman di Muara Angke
-
Antisipasi Musim Hujan, Pj. Gubernur Teguh Tinjau Banjir Rob hingga Rumah Pompa
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Penghitungan Sementara KPU: Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan Unggul Telak di Pilgub Jabar
-
Enam Petugas KPPS Meninggal, KPU Jabar: Bukan Hanya Kelelahan, Tapi Memang Ada yang Sakit
-
Dedi-Erwan Unggul Quick Count, Anak Bos Persib: Insya Allah Hasil Resmi Tak Beda Jauh dengan Hitung Cepat
-
Ada Potensi Pemungutan Suara Ulang di Karawang dan Sukabumi, Pj Gubernur Jabar: Tunggu Bawaslu
-
Petugas TPS Meninggal Saat Bertugas, Begini Pesan PJ Gubernur Jabar