SuaraJabar.id - Peneliti King's College London dan ilmuwan utama di Zoe Coronavirus Symptom Study UK Infection Survey, menemukan gejala baru Covid-19.
Gejala ini tidak umum. Namun dari penelitian mereka, satu dari lima pasien virus corona mengalami gejala yang tidak umum ini.
Profesor Tom Spector, ahli epidemiologi di King's College London dan ilmuwan utama di Zoe Coronavirus Symptom Study UK Infection Survey, mengatakan, mereka mendeteksi gejala lain virus corona Covid-19 ini melalui aplikasi Studi Gejala Covid-19, yang merupakan studi Covid-19 terbesar di dunia yang sedang berlangsung.
Pada temuan terbaru, para peneliti menemukan 1 dari 5 orang mengalami gejala aneh di bagian lidah akibat virus corona Covid-19, seperti sariawan.
Baca Juga: Gejala Aneh di Lidah? Bisa Jadi Tanda Covid-19
"Satu dari lima orang dengan virus corona Covid-19 masih mengalami gejala yang kurang umum dan tidak masuk dalam daftar resmi, seperti ruam kulit dan peningkatan jumlah sariawan," jelas Prof Spector dikutip dari Express.
Prof Spector menyarankan Anda bisa tetap tinggal di rumah jika mengalami gejala aneh atau hanya sakit kepala dan kelelahan.
Tetapi, kepala badan kesehatan Inggris seperti NHS telah berusaha memperbarui kemungkinan gejala virus corona. Bahkan Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC), juga telah menghasilkan daftar gejala virus corona yang lebih luas.
Sampai sekarang, badan kesehatan itu telah mencantumkan 11 kemungkinan gejala peringatan virus corona Covid-19 yang diwaspadai. Adapun gejala virus corona tersebut antara lain:
- Demam atau kedinginan
- Batuk
- Sesak napas atau kesulitan bernapas
- Kelelahan
- Nyeri otot atau tubuh
- Sakit kepala
- Kehilangan rasa atau bau
- Sakit tenggorokan
- Hidung tersumbat atau meler
- Mual atau muntah
- Diare
Jika Anda mengalami gejala utama virus corona Covid-19, lakukan tes sesegera mungkin dan tetaplah berada di rumah sampai hasil tesnya keluar.
Baca Juga: Ini Perbedaan dan Persamaan Gejala Covid-19 Pada Anak dan Orang Dewasa
Selain Anda sendiri, semua orang yang tinggal bersama di rumah juga harus isolasi mandiri dan lebih baik tidak menerima tamu sementara waktu. [Suara.com]
Berita Terkait
-
Jefri Nichol Merem Melek Dipegang Cupi Cupita: Gua Sering Nontonin Dia!
-
Program Kuliner Goyang Lidah Bang Madun dan Masak Besar Siap Tayang di TV
-
Alberto Fujimori Mantan Presiden Peru Meninggal Dunia karena Kanker Lidah
-
Penyebab Kutil Lidah dan Cara Mencegah Infeksi Mulut, Dilarang Oral Seks?
-
Menyegarkan! 6 Rekomendasi Minuman Khas Pontianak yang Wajib Dicoba saat Berkunjung
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024