SuaraJabar.id - Seorang gadis belakangan jadi sorotan usai membuat pengakuan lebih menyukai membeli jajan atau makanan yang dijual oleh orang tua.
Pengakuan gadis ini malah menuai respon keras dari warganet. Usut punya usut, alasan di balik peringainya ini merupakan hal yang tak terpuji.
Betapa tidak, gadis ini menyebut lebih suka membeli produk milik pedagang tua semata-mata agar dirinya tak perlu mengeluarkan uang.
Hal ini diketahui dari akun @nenk_update yang mengunggah ulang konten TikTok milik gadis tersebut padas selasa (19/1/2021).
Baca Juga: Viral! Sambil Beratraksi ala Tepanyaki, Penjual Burger Ini Hibur Pembeli
Dalam unggahan video tersebut, nampak seorang gadis, merekam dirinya sendiri tengah membelakangi seorang penjual makanan.
Gadis berkacamata tersebut membeberkan alasan mengapa ia lebih suka membeli makanan dari penjual yang tua.
"Enaknya jajan kalo yang jualan udah tua," kata tulisan dalam video, dikutip pada Selasa (19/1/2021).
Alih-alih alasan kemanusiaan, gadis ini rupanya hanya ingin mendapatkan keuntungan semata saat membeli barang dagangan dari penjual yang tua.
Ketika membeli di penjual yang tua, gadis ini bisa melakukan kecurangan dengan mengambil tanpa membayar. Hal ini dilakukan dengan memanfaatkan suasana.
Baca Juga: Bikin Tercengang, Penjual Pecel Lele Ini Gunakan iPhone 12 Pro Max
"Bayarnya pas rame, jadis pas ditanya udah bayar tinggal nunggu kembalian," katanya.
"Makan dapat, uang pun dapat," sambungnya.
Kontan, aksi dari gadis ini langsung menuai kecaman dari warganet. Kolom komentar pun penuh dengan kritik dan kecaman.
"Untungnya gak banyak, masih aja kau curangi," tulis akun @dess***.
"Mba-nya sehari-hari makannya apa ya, nipuin orang tua gitu kok bangga, pake di upload di TikTok pula," kata @inta***.
"Duh ga ada akhlak. Kalau emaknya sendiri digituin gimana ya," imbuh @dvra***.
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
Cinta Tak Berbalas! Ciro Alves Ingin Bertahan, Tapi Persib Diam
-
Kronologis Anak Kepsek di Bekasi Pukul Siswa SMP Gegara Kritik Dana PIP
-
LG Mundur, Danantara Investasi di Proyek Baterai Kendaraan Listrik Bareng CATL
-
Profil Pembeli SPBU Shell di Seluruh Indonesia: Citadel dan Sefas
-
Bareskrim Nyatakan Ijazah SMA dan Kuliah Asli, Jokowi: Ya Memang Asli
Terkini
-
Saldo DANA Gratis Hari Ini Untuk Warga Jabar, Silahkan Klaim Sekarang
-
Rezeki Dadakan Jumat Malam! 2 Link Dana Kaget Siap Diklaim
-
Kadis Dinsos Bogor: PSK Enggak Perlu Dikirim ke Sukabumi atau Cirebon, Kita Tampung Sendiri
-
Cianjur Selatan Segera Mekar! Bupati Wahyu Genjot Pembangunan Syarat DOB
-
Blue Matter Trio dan Kinematics Juarai The 5th Papandayan International Jazz Competition 2025