SuaraJabar.id - Sebuah karangan bunga yang ditujukan untuk seseorang bernama Fenny belakangan jadi sorotan lantaran berisi pesan menohok.
Betapa tidak, karangan bunga ini rupanya berisi ucapan permintaan tanggung jawab untuk seseorang yang telah membawa kabur uang ratusan juta.
Penampakan karangan bunga ini viral setelah diunggah di seorang pengguna Twitter dengan akun @svt_1402 pada Rabu (21/1/2021).
Karangan bunga ini rupanya berasal dari sejumlah korban penipuan yang ditujukan untuk seorang perempuan bernama Fenny Anggraeni.
Baca Juga: Dikirimi Karangan Bunga Sadis, Mia Ternyata Nombok Rp 450 Juta
"Dear Fenny Anggraeni tolong cek gift dari kami para korbanmu ya," tulis @svt_1402 seperti dikutip pada Kamis (21/1).
Karangan bunga turut berduka cita tersebut bertuliskan kalimat, "Atas hilangnya hati nurani dan akal sehat Feny Anggraeni."
Tak hanya itu, pembuat karangan bunga juga membuat pesan berisi pertanyaan soal uang lebih dari Rp 300 juta yang dibawa lari oleh pelaku.
"Hai Fenny!! Kamu kemanakan uang Rp 300 juta (lebih) kami?," kata tulisan dalam karangan bunga tersebut.
Dalam cuitan berikutnya, @svt_1402 menyematkan utasan Twitter yang menjelaskan apa yang sebenarnya dilakukan oleh penerima karangan bunga.
Baca Juga: Memanas! Kasus Kiriman Karangan Bunga 'Nilep Arisan' Dilaporkan ke Polisi
Rupanya, penerima karangan bunga atau Fenny, disebutkan telah melakukan penipuan dengan modus jual merchandise salah satu boy group Korea Selatan, Seventeen.
Utasan yang dicuitkan oleh @KimDini6 tersebut mengungkap bahwa Fenny telah menipu sekitar 400 orang dengan metode akun online shop dan akun bank yang berbeda.
Adapun total uang yang dibawa lari oleh pelaku disebutkan mencapai lebih dari Rp 250 juta.
Potret karangan bunga ini lantas viral dengan mendapatkan likes hingga 3,8 ribu dan memancing beragam reaksi warganet.
"Ya Allah kak liatnya antara mau ketawa sama nangis," tulis akun @lhg***.
"Keren, totalitas tanpa batas," kata @cucu***.
"Auto digibahin tetangga," timpal @halc***.
"Membagongkan sekali nominalnya, endingnya pasti kabur dengan janji refund," imbuh @poem***.
Berita Terkait
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Polda Banten Ringkus Seorang Tersangka Penipuan, Korbannya Anggota DPRD dari Fraksi Gerindra
-
Anggota DPRD Banten Diciduk Polisi Kasus Penipuan! Cek Kosong Rp350 Juta Jadi Biang Kerok
-
Marak Penipuan Pakai AI, Komdigi Minta Publik Waspada: Editan Nyaris Sempurna, Banyak yang Terkecoh!
-
Masyarakat Inggris Kena Investasi Bodong, Nilai Kerugian Tembus Rp121 Miliar
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang