Scroll untuk membaca artikel
Farah Nabilla
Jum'at, 22 Januari 2021 | 13:08 WIB
Ilustrasi transfer uang. (Shutterstock)

SuaraJabar.id - Aksi penipuan secara online sering mengintai para pelaku bisnis online shop. Tak jarang para penjual pun mulai hafal dengan modus-modus tipuan yang mengatasnamakan pembeli.

Namun, sebuah aksi penipuan satu ini cukup membuat si penjual tepuk jidat melihat modus operandinya.

Pasalnya, si penipu mengirimkan bukti transfer yang penampakannya bisa membuat si penjual emosi sekaligus terbahak-bahak.

Dalam tangkapan layar percakapan antara penjual dan penipu yang dibagikan oleh akun Twitter @txtdarionlshop, si penjual mencurigai bahwa orang yang sedang dihadapinya adalah seorang anak kecil.

Baca Juga: Harga Ikan Laut di Pandeglang Naik Drastis, Pedagang Ngaku Mumet

"Bukti? Masih kecil jangan nipu dek," tulisnya.

Tak berapa lama kemudian, sebuah foto bukti transfer pun dikirim oleh si penipu.

Alih-alih mengirimkan bukti cetak transaksi yang biasa dikeluarkan oleh mesin, ia justru mengirim secuil kertas dengan tulisan tangan berbunyi berikut.

"Transaksi sudah terkirim. Alfam*rt".

Bukti transfer bikin tepuk jidat. [Twitter/@txtdarionlshop]

Kontan saja penampakan bukti foto transaksi itu menambah emosi si penjual. Ia tak segan mengatai si pengirim bukti tersebut dan memantangnya.

Baca Juga: Tanya Oreo Supreme Bisa Dikredit atau Tidak, Respon Penjual Bikin Nyesek

"Lu kira gue bocil [bocah-red]," tulis si penjual tak terima dengan aksi penipuan yang dianggap merendahkannya itu.

Bukan hanya si penjual saja yang 'syok' dengan foto bukti transaksi tersebut, tapi warganet juga ramai-ramai mengomentari usaha si penipu yang dinilai terlalu amatir tersebut.

"Ya Allah bisa banget idenya," komentar @yog**** tak habis pikir.

"Maklumin atuh, dia kan pemulaa wkwk," sindir @ridho*****.

"Kurang mulus nipunya," tulis @yelen***.

Load More