SuaraJabar.id - Aksi teman satu geng membawa hadiah tisu magic sebagai kado pernikahan ini membuat si pengantin geleng kepala.
Saat mereka menghadiri acara resepsi pernikahan pengantin tersebut, sekelompok pemuda itu menghadiahi si pengantin laki-laki barang tak biasa.
Mereka nekat memberi hadiah berupa tisu magic kepada si pengantin laki-laki. Lucunya, hal itu diketahui oleh si mempelai perempuan hingga pengantin itu memberi reaksi tak terduga.
Video itu awalnya diunggah oleh akun Tiktok @bangguntur99. Dalam video tersebut, terlihat beberapa tamu undangan yang tengah menghadiri acara resepsi pernikahan.
Baca Juga: Anti Mainstream, Warganet Ini Bawa Hal Tak Terduga Jadi Hadiah Pernikahan
Tampak beberapa pemuda yang berjalan menuju panggung untuk memberikan selamat kepada kedua mempelai.
Akan tetapi, saat hendak memberikan selamat kepada kedua mempelai, mereka tampak menyelipkan sebuah hadiah untuk mempelai pria.
Pemuda yang memakai baju kuning terlebih dahulu memberikan 'sesuatu' untuk mempelai pria.
Sementara itu, saat menyambut tamu kondangan tersebut kedua mempelai tampak tertawa.
Rupanya, 'sesuatu' yang diselipkan para tamu kondangan tersebut ialah tissue magic.
Baca Juga: Masak Baso Aci Pakai Teko Water Heater Hotel, Aksinya Dihujat Warganet!
Usai mengetahui hal itu, mempelai pria pun tertawa dan menahan malu menerima kado kecil dari temannya itu.
Sementara itu, sang mempelai wanita terlihat berusaha mengontrol situasi agar tidak tertawa terbahak-bahak melihat aksi kocak tamu undangannya.
Satu demi satu, para pemuda itu memberikan kado tissue magic tersebut kepada mempelai pria.
Sontak, aksi kocak yang dibagikan akun tersebut langsung membuat warganet membanjiri kolom komentar.
"Dalam hati cowoknya: gini amat punya temen," balas akun Dhannn.
"Hahaha. Definisi teman sesungguhnya," komentar akun Eko Saputra
"Dalam hati bininya, 'modar dah gue stoknya banyak amat'" timpal akun Reni.
Video tersebut dapat dilihat di sini.
Berita Terkait
-
Canggihnya Kado Ulang Tahun Pertama Baby Lily: Punya Banyak Fitur, Harganya Semahal Ini
-
Viral, Apakah Ada Doa Mengusir Tamu Agar Cepat Pulang?
-
Harganya Semahal Ini? Anang Hermansyah Takjub Lihat Kado Ultah dari Raul Lemos dan KD: Wow
-
5 Ide Kado Lebaran Unik yang Bakal Bikin Silaturahmi Makin Erat!
-
Berkilau, Kado Thariq untuk Ulang Tahun Aaliyah Massaid Tuai Pujian: Lelaki Se-effort Ini Dihina-hina
Terpopuler
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
- 5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
- Alumni UGM Speak Up, Mudah Bagi Kampus Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi: Ada Surat Khusus
Pilihan
-
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Pertandingan Liga Italia Ditunda
-
Prabowo Ugal-ugalan Buat Kebijakan, Para Taipan RI Ramai-ramai Larikan Kekayaan ke Luar Negeri
-
Jordi Amat dan Saddil Ramdani Main di Persib? Ini Prediksi Pemain yang Bakal Tergusur
-
Singgung Prabowo Subianto, Ini Respon Jokowi Soal Isu Matahari Kembar
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
Terkini
-
Cianjur Rawan Predator Anak! Ada 17 Kasus Pencabulan dan Pemerkosaan
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI