SuaraJabar.id - Seorang gadis mengaku mengalami kejadian tak menyenangkan saat begadang hingga tengah malam di kosan. Curhatannya viral setelah videonya beredar di media sosial.
Gadis yang kala itu belum tidur hingga pukul 01.00 malam, terkejut saat melihat ke arah jendela. Ia didatangi sosok misterius.
Hal ini diketahui dari akun TikTok @biargaksetress yang mengunggah rekaman detik-detik sosok misterius itu terlihat di jendela.
Dalam unggahan tersebut, si gadis mengatakan saat itu hanya ada tiga orang yang berada di kos. Belum ada yang tidur ketika insiden tersebut terjadi.
Baca Juga: Tusuk Teman di Kos Janda Denpasar, Pelaku Kabur Buang Pisau
Tak disangka, tiba-tiba seorang pria terlihat mengintip dari lubang ventilasi. Para gadis yang menyadari hal tersebut langsung merekam sosok misterius itu.
"Aku mau cerita, btw aku ketiknya tangan gemertaran. Jadi jam 1 tadi kami belum tidur sekos, tiba-tiba ada yang ngintip," tulisnya dalam keterangan video, dikutip SuaraJabar.id, Kamis (28/1/2021).
Sosok pria itu terus mengarahkan padangannya ke dalam ruangan. Awalnya, ia terlihat seperti tak menyadari bahwa si penghuni rumah telah mengetahui aksinya.
"Saya laporin ke polisi ya bang," kata salah seorang gadis.
Kendati demikian, pria ini masih tak bergeming Ia masih terlihat mengintip dari lubang ventilasi berbentuk persegi panjang tersebut.
Baca Juga: Curiga dengan Kebiasaan Tetangga, Wanita Ini Syok Lihat Kondisi Kosnya
Ketika si gadis kembali melayangkan peringatan, pria itu akhirnya sadar dan berusaha kabur. Ia terlihat turun dari tempatnya berpijak.
Saat turun, bayangan pria misterius itu terpantul jelas dari jendela kos para gadis tersebut.
"Ini bayangan dia sumpah kami gemeteran," katanya.
"Ada CCTV lho di sini bang," teriak salah satu gadis.
Berdasarkan keterangan yang diberikan si gadis, rumah yang ada di samping kos mereka saat itu tak berpenghuni.
Hingga tulisan ini disusun, belum diketahui secara pasti lokasi pasti insiden teror kos ini terjadi, pun demikian dengan tujuan dari pelaku.
Video curhatan gadis diintip sosok misterius ini lantas mengundang beragam respon warganet.
"Sumpah lebih takut diintip manusia dari pada sayton," tulis akun Unkn***.
"Segera lapor ke bapak kost, atau polsek setempat, atau kamu pindah aja cari kosan lain demi keselamatan kalian juga," kata Enal***.
"Selalu hati-hati yan mbak kalo posisi di kos kosan pasti ada yang niat jahat apalagi kami kan cewek, harus senantiasa waspada di lingkungan sekitar," timpal Mmz***.
"Merinding gue langsung ketika lihat bayangannya, hati-hati selalu ya kak. Segera lapor ke pihak yang berwajib," imbuh Inda***.
Lihat video selengkapnya di sini.
Berita Terkait
-
Ulasan Novel Hantu di Rumah Kos, Banyak Logika Janggal yang Bikin Galfok
-
Misteri Kematian WNA 34 Tahun di Kamar Kos Tanjung Priok, Ada Bekas Darah di Hidung dan Mulut
-
Xiaomi Bikin Kejutan Lagi, Redmi A4 5G: Spesifikasi Dewa, Harga Anak Kos!
-
DPR Segera RDPU Bahas Kesejahteraan Para Hakim di Indonesia
-
Hunian Kos-kosan Ekslusif Kini Jadi Incaran Masyarakat, Ini Alasannya
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya