SuaraJabar.id - Sebuah unggahan mengungkapkan banyaknya bangkai kucing yang tersebar di jalanan. Puluhan kucing mati itu menghebohkann publik sosial media dan menuai perhatian para pecinta binatang.
Kucing-kucing mati itu diperkirakan mencapai 20an ekor. Bangkai hewan malang itu dibungkus di dalam plastik dan dibuang begitu saja di jalanan.
Kabar tersebut dibagikan oleh akun oleh Instagram @feeder_cat_banjarmasin pada Sabtu (6/2/2021).
Dalam unggahan itu disebutkan bahwa penemuan kucing mati tersebut ada di Jalan Lingkar Dalam Selatan, Kecamatan Banjarmasin Timur, Banjarmasin, Kalimantan Selatan.
Baca Juga: Trauma Gempa, Kucing di Majene Muntah-muntah dan Diare
Belum diketahui penyebab banyaknya kucing mati di jalanan itu, tapi kondisi bangkai yang sudah membusuk cukup menyita perhatian.
"Pas street feeding bersama @noona_nindia @silviarsyda__ di jalan Tol Ukhuwah ditemukan beberapa mayat kucing yang terbungkus plastik dan sudah membusuk di pinggir jalan. Kita tidak tahu sebabnya apa," tulis pengunggah seperti dikutip Suara.com.
Kendati dekat dengan Tempat Pembuangan Sampah (TPS), tapi bangkai-bangkai kucing yang terbungkus plastik itu tercecer di jalanan.
Ternyata, setelah dibuka, isi bungkusan plastik-plastik tersebut berisi kucing-kucing yang tidak lagi bernyawa.
Kekinian dikabarkan bahwa puluhan kucing tersebut sudah dikuburkan. Hal itu dikabarkan pula oleh akun @feeder_cat_banjarmasin dengan membagikan video penguburan.
Baca Juga: Ngakak, Kucing Ini Curi Rokok Milik Tetangga untuk Majikannya
Kucing-kucing tersebut dilepas dari plastik lalu diletakkan di tanah yang sudah digali. Seusai ditutup selembar kain hitam, kucing tersebut lantas ditutup lagi dengan tanah.
Berita Terkait
-
Kucing Ikut Mudik Lebaran, 5.492 Hewan Peliharaan Diangkut Kereta Api ke Kampung Halaman
-
Dear Pawrents, Kapan Kucing Bisa Vaksin Setelah Melahirkan? Jangan sampai Anabul Sakit
-
Musim Mudik, Hotel Kucing Kebanjiran Pelanggan
-
Cat Lover Cantik Asal Tangerang Boyong Kucing Kesayangan Mudik ke Lampung
-
Rekomendasi Penitipan Anjing Dan Kucing Selama Mudik di Surabaya
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang